Suara.com - Seorang artis belakangan menjadi sorotan. Hal ini lantaran Artis Dimples Romana dan suaminya, Boyet Ahmee memberikan kejutan spesial untuk asisten rumah tangganya (ART) baru-baru ini.
Sementara itu, usai viral mempromosikan Odading kini Mang Ade Londok banyak diminta untuk melakukan hal yang sama bagi sejumlah merek. Berapa ya tarifnya. Dua berita tadi merupakan kabar terpopuler di kanal lifestyle Suara.com. Berikut ini kabar terpopuler lainnya.
1. Menyentuh! Viral Artis Kejutkan ART, Diam-Diam Dibelikan Rumah 2 Lantai
Artis Dimples Romana dan suaminya, Boyet Ahmee, sedang viral dibicarakan. Artis Filipina tersebut memberikan kejutan spesial untuk asisten rumah tangganya (ART) baru-baru ini.
Baca Juga: Natasha Wilona Jawab Isu Pacaran dengan Harris Vriza
Melansir laman Inquirer, Dimples Romana memberikan hadiah rumah untuk ART yang sudah bekerja selama 17 tahun padanya.
2. Viral Gegara Odading Mang Oleh, Ternyata Segini Tarif Endorse Ade Londok
Beberapa waktu lalu, sosok Ade Londok sempat mencuri perhatian publik. Dalam sebuah cuplikan video, pria tersebut mempromosikan Odading Mang Oleh dengan cara yang terbilang nyentrik.
Usai viral, tak berselang lama Ade Londok dinobatkan oleh Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, sebagai Duta Kuliner Jawa Barat.
Baca Juga: 800 Karya Seni Siap Meriahkan Pameran Art Virtual Jakarta 2020
3. Makin Populer, Bahasa Mandarin Jadi Mata Pelajaran Pilihan di Indonesia
Kemampuan bahasa asing penting dimiliki siswa demi meningkatkan kualitas dan peluang kerja di masa depan.
Selain bahasa Inggris, bahasa Mandarin rupanya menjadi bahasa asing populer yang diajarkan di sekolah, sebagai mata pelajaran pilihan.
4. Gokil, Tukang Sate Gerobak Punya Omzet Rp270 Juta per Bulan
Sate Madura adalah salah satu primadona kuliner nusantara. Potongan daging yang dibakar dan disajikan bersama bumbu kacang ini selalu menggoda selera.
Sate Bang Romi merupakan salah satu penjual sate yang cukup terkenal di wilayah Jakarta. Kerennya, omzet Sate Bang Romi disebut bisa mencapai Rp270 juta per bulan. Angka yang fantastis, kan?
5. Disangka Seafood, Penampakan Menu Penyetan Rp 16 Ribu Ini Bikin Syok Berat
Menu penyetan terbilang populer, dan cukup digemari oleh masyarakat Indonesia. Biasanya, menu makanan akan diuleg bersamaan dengan sambal, sehingga banyak yang menjulukinya dengan menu penyetan.
Umumnya, berbagai menu penyetan ini dibanderol dengan harga murah meriah. Porsi nasinya banyak, menu penyetan yang ditawarkan bervariasi mulai dari ayam, tahu, tempe, lele dan masih banyak lagi lainnya.