4. Sikat di atas alas bedak
Ketika mengaplikasikan makeup, jangan lupa untuk memakai alas bedak. Gunakan kuas makeup berbulu pendek dan tebal untuk mengaplikasikan alas bedak. Ini menciptakan hasil akhir seperti airbrush dan memungkinkan kulit Anda mendapatkan kilau alaminya. Demikian saran Cherbonnier.
Keluarkan setetes kecil alas bedak di ujung jari Anda untuk menghangatkan produk dan membuatnya lebih mudah untuk dibaurkan. Kemudian, gunakan gerakan melingkar kecil untuk mengaplikasikannya ke kulit mulai dari tengah dahi, kemudian turun ke hidung, ke arah sepanjang pipi dan dagu Anda, dan selesaikan di sekitar garis rahang.
5. Jangan meremehkan kekuatan warna
"Menambahkan sentuhan warna berry cerah atau perona pipi merah muda bisa langsung membuat kulit wajah Anda bersinar seketika," kata Cherbonnier.
6. Gunakan highlighter
Highlighter cair adalah senjata rahasia para penata rias untuk memberikan efek kulit wajah bersinar. Anda bisa meniru cara ini.
Baca Juga: Biar Hasilnya Lebih Optimal, Simak 6 Tips Menggunakan Minyak Esensial
Cherbonnier menyarankan untuk mencampurkan satu hingga dua pompa highlighter dengan alas bedak, kemudian mengaplikasikannya ke seluruh kulit wajah untuk mendapatkan kilau halus. Atau, targetkan bagian atas wajah Anda, tempat cahaya memantul secara alami - di sepanjang bagian atas tulang pipi, pangkal hidung, di bawah tulang alis, dan bahkan di ujung hidung.
Nah, itu dia 6 cara memutihkan wajah yang bisa Anda coba lakukan. Selamat mencoba!