Suara.com - Seperti tren busana, model sepatu yang diminati pun bisa terus berkembang dan mengalami perubahan. Alas kaki seperti apa yang dianggap paling modis sekaligus nyaman saat digunakan?
Melansir Yukepo.com, ada beberapa jenis sepatu yang diprediksi segera menjadi tren sampai akhir 2020 ini. Apa saja, nih?
Combat boots
Selain sneakers, kamu bisa mempertimbangkan untuk memiliki sepasang combat boots yang membuat penampilanmu semakin modis.
Baca Juga: Demi Sepatu Baru, Ibu Muda Ini Rela Jual Buah Hatinya Senilai Rp 57 Juta
Sepatu ini bisa dipadukan dengan berbagai busana, mulai dari jeans dan kaus, rok pendek dan jaket kulit, hingga coat.
White kitten heels
Alas kaki imut ini cocok dipadukan dengan jeans, trench coat, hingga midi skirt. Sepatu ini juga cukup nyaman untuk dipakai saat bekerja maupun nongkrong.
Ornate heels
Punya aksen unik di bagian hak dan detail oada bagian belakang, ornate heels bisa dikenakan saat kondangan, pesta, atau sekedar hangout bareng teman.
Baca Juga: Bisa Pakai Koran Bekas, 3 Tips Menghilangkan Bau Tak Sedap di Sepatu
Square toe boots
Sepatu jenis ini juga dipresiksi bakal populer hingga akhir tahun. Bentuk kotak di bagian depannya terlihat unik sehingga memberikan kesan segar dan baru.
Saat mengenakan model sepatu ini, kamu bisa memadukannya dengan ankle pants atau mengenakan rok pendek yang akan membuat kaki tampak lebih jenjang. Bisa juga tambahkan blazer biar lebih oke.
Kitten mules heels
Model ini termasuk timeless footwear. Punya hak yang tidak terlalu tinggi, kitten mules heels terlihat modis dan nyaman saat dikenakan.
Alas kaki ini juga memberikan kesan manis dan imut saat dipadukan dengan berbagai macam outfits.