Suara.com - Momen bertemu calon mertua dapat terasa menegangkan bagi siapa saja. Bagaimanapun, kamu pasti ingin kehadiranmu diterima oleh orangtua pasangan kan?
Untuk itu, seseorang biasanya akan berusaha meninggalkan kesan baik dan sopan. Namun, tidak sedikit pula yang kemudian merasa stres dan tertekan.
Bagi kamu yang tegang karena diajak bertemu calon mertua, ada beberapa tips yang dapat dipraktekkan agar semuanya berjalan lancar.
Melansir Insider, Rabu (7/10/2020) inilah hal-hal yang perlu kamu ketahui sebelum bertemu calon mertua.
Baca Juga: Pegel Dicemburui Ibu Mertua, Sehari Nikah, Wanita Ini Minta Cerai
1. Pastikan kamu mendapat dukungan dari pasangan
Tak ada yang lebih melegakan dibanding mendapat dukungan dari pasangan sebelum bertemu keluarganya.
Pastikan pasanganmu siap mendukung, apa pun yang terjadi. Jika si dia juga merasa tegang, katakan bahwa kalian akan saling mendukung.
2. Membawa hadiah
Tidak ada salahnya membawa hadiah sederhana bagi keluarga pasangan. Sebagai contoh, kamu bisa membawa makanan atau buah-buahan.
Baca Juga: Istri Ngambek, Pria Ini Punya Cara Aneh agar Kembali Diajak Ngobrol
Meski sederhana, hadiah macam ini dapat menunjukkan niat baikmu untuk bersilaturahmi dengan keluarga pasangan.
3. Cari seseorang cocok mengobrol denganmu
Selain mertua, kamu mungkin akan bertemu anggota keluarga pasangan lainnya. Coba cek apakah kamu bisa cocok mengobrol dengan saudara atau anggota keluarga lain.
Hal ini akan membuatmu merasa lebih nyaman selama berada di rumah pasangan.
4. Tawarkan bantuan
Jangan ragu untuk menawarkan bantuan meski keluarga pasangan menyuruhmu untuk duduk bersantai. Hal ini akan dilihat sebagai gestur yang sopan dan bermakna.
Coba tanyakan apakah kamu bisa membantu menata meja, atau membersihkan meja setelah makan. Usahakan untuk terdengar tulus.
5. Pahami keluarga pasangan
Gunakan momen ini untuk memahami seperti apa keluarga pasangan. Apakah mereka memperlakukanmu dengan baik?
Dari sini, kamu bisa melihat apakah keluarga pasangan menerima kehadiranmu. Jika kamu sudah bersikap baik tapi mereka tetap tidak sopan, waspadalah.
6. Pahami hubungan pasangan dengan orangtuanya
Bukan cuma kamu, pasangan juga bisa stres saat hendak bertemu orangtuanya. Untuk itu, tidak ada salahnya bicara dengan pasangan lebih dulu.
Jika pasanganmu merasa tidak nyaman dengan keluarganya sendiri, usahakan kalian saling mendukung dan memahami.
7. Dengarkan informasi dari orang lain
Orang lain mungkin punya informasi seputar keluarga pasangan. Dengarkan mereka, terlebih jika ada hal-hal yang merupakan pertanda buruk.
Dari sini, kamu bisa lebih memahami keluarga mereka sekaligus pasanganmu sendiri.
8. Jadilah dirimu sendiri, tapi tetap sopan
Terakhir, jangan lupa untuk menjadi diri sendiri dan bersikap santai. Kamu bisa menganggap pertemuan dengan mertua layaknya wawancara kerja.Tetaplah bersikap sopan dan perhatian. Ingat, hal terpenting adalah meninggalkan kesan baik di pertemuan pertama.