Lupakan Diet Menyiksa, Simak 7 Tips Fashion Menyembunyikan Perut Buncit

Senin, 05 Oktober 2020 | 07:50 WIB
Lupakan Diet Menyiksa, Simak 7 Tips Fashion Menyembunyikan Perut Buncit
Ilustrasi perempuan memakai busana tanpa lengan. (Pixabay/StockSnap)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Punya perut buncit terkadang bisa jadi masalah saat menentukan gaya busana. Mengingat diet tak kunjung berhasil, lebih baik menyembunyikannya di balik pakaian yang dikenakan.

Biar tidak perlu tahan napas lagi saat foto OOTD, berikut 7 tips menyembunyikan perut buncit, dirangkum dari Yukepo.com.

Pilih baju warna gelap

Ini adalah cara pamungkas untuk menutupi bagian tubuh yang terlalu melebar. Warna gelap bisa membuat tubuh terkesan lebih langsing.

Baca Juga: Dijamin Bikin Followers Ngiler, Begini 5 Tips Foto Makanan ala Food Blogger

Ilustrasi perempuan karier. (Unsplash/CoWomen)
Ilustrasi perempuan karier. (Unsplash/CoWomen)

Pakai korset

Cara instan mendapatkan perut rata adalah memakai korset. Namun, korset memang sebaiknya tidak dipakai terlalu lama karena terasa sesak dan kurang nyaman.

Andalkan pakaian ukuran regular fit

Baju yang pas di badan alias tidak kesempitan maupun kebesaran akan membuat tubuh terlihat lebih proporsional. Jangan pilih baju terlalu ketat karena hanya bakal membuat lemak perut menonjol.

Shapewear untuk membentuk tubuh

Baca Juga: Harga Baju Ayu Ting Ting Paling Murah Rp 15 Ribu, Kalau yang Termahal?

Fungsinya mirip korset. Baju ketat ini akan membentuk tubuh sehingga tampak lebih ramping. Namun, awalnya kamu mungkin akan merasa tidak nyaman dan sesak.

Jangan pakai jaket atau outer kedodoran

Outer kebesaran justru akan membuat tubuhmu semakin terlihat berisi dan melebar. Jadi bukan cuma perut buncit yang gagal ditutupi, melainkan seluruh tubuhmu.

Lebih baik pilih outer pas badan atau punya potongan yang memberikan kesan lebih langsing.

Kain dengan sensasi 'jatuh'

Bahan pakaian dengan tekstur lembut dan jatuh akan membuat penampilan kelihatan lebih kurus. Ini juga bisa dimanfaatkan untuk menutupi perut buncitmu.

Ilustrasi perempuan mengenakan baju putih. (Pixabay/Qiuyang)
Ilustrasi perempuan mengenakan baju putih. (Pixabay/Qiuyang)

Atasan bermotif

Pilihan busana ini bisa menyamarkan bentuk tubuh yang agak berisi. Motif pada pakaian akan mengalihkan perhatian orang dari perut buncit milikmu.

Meski begitu, tentu saja jangan asal pilih motif. Sebaiknya gunakan motif berukuran sedang dengan warna yang tidak terlalu mencolok.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI