Di Tengah Pandemi, Hawaii Jadi Negara Bagian Paling Bahagia di Amerika

Kamis, 01 Oktober 2020 | 08:30 WIB
Di Tengah Pandemi, Hawaii Jadi Negara Bagian Paling Bahagia di Amerika
Ilustrasi perempuan bahagia. (Pexels)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pandemi Covid-19 bukan alasan untuk tidak berbahagia. Hawaii telah membuktikan mampu menjadi negara bagian paling bahagia di Amerika Serikat sepanjang 2020.

Setidaknya itulah yang ditentukan situs web keuangan pribadi WalletHub dalam laporan "Negara-Negara Paling Bahagia 2020 di Amerika", yang dirilis pada pekan lalu.

Negara bagian Aloha itu mencetak posisi teratas pada skala 100 poin setelah dievaluasi dalam 32 metrik, termasuk tingkat depresi dan perceraian, pendapatan, dan lainnya. Nilai kategori terkuat dari negara bagian itu adalah kesejahteraan emosional dan fisik serta komunitas dan lingkungan yang masing-masing menempati peringkat ke-2 dan ke-3.

Dalam kategori lingkungan kerja, Hawaii turun ke posisi 16 dari 50 negara bagian di AS. Total skor Hawaii adalah 69,58 dari 100. Namun, itu unggul 0,16 atas Utah, yang menempati nomor 2 dalam daftar.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Apa yang Harus Kamu Ubah untuk Bahagia?

Melengkapi 5 negara bagian paling bahagia di daftar adalah Minnesota, New Jersey, dan Maryland. Sedangkan peringkat paling bawah diisi Kentucky, Louisiana, Oklahoma, Arkansas dan West Virginia.

"Kebahagiaan adalah perasaan gembira, puas, dan emosi positif secara keseluruhan," kata Dr. Chieh-Chen Bowen, direktur departemen psikologi di Cleveland State University, mengenai temuan WalletHub.

"Kebahagiaan adalah tujuan universal. Kami semua ingin bahagia dan ingin perasaan seperti itu bertahan," tambahnya dikutip dari Fox.

Dia mencatat bahwa secara psikologis, kebahagiaan sebagian besar berasal dari perasaan terhubung dengan keluarga dan teman selain menemukan tujuan.

Berdasarkan poin Hawaii, negara bagian itu berada di posisi ke-2 untuk persentase orang dewasa yang mengalami depresi terendah setelah New Jersey. Hawaii juga berada di posisi ke-4 untuk tingkat perceraian terendah setelah Utah, North Dakota dan New Jersey. Mengalahkan Minnesota dan 45 negara bagian yang tersisa.

Baca Juga: 6 Hal Aneh yang Bikin Pernikahan Bahagia, Salah Satunya Punya Tulang Kuat

Namun, yang tidak begitu baik bagi orang Hawaii adalah bahwa negara bagian tersebut memiliki tingkat tidur cukup yang paling rendah dari 50 negara bagian. West Virginia, Kentucky, Tennessee dan Ohio tercatat sedikit lebih baik dalam kategori ini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI