Suara.com - Di tengah pandemi, sudah semestinya kita lebih ketat lagi dalam menjaga kebersihan serta kesehatan tubuh. Usahakan untuk membawa berbagai barang pribadi sendiri ketika masih harus pergi ke kantor. Misalnya saja dengan memakai botol minuman sendiri dibandingkan gelas milik kantor.
Tak hanya bisa berhemat, membawa botol minuman sendiri juga menjadi salah satu wujud dukungan kalian untuk menjaga lingkungan dari penggunaan kemasan plastik sekali pakai.
Tapi tentu saja, Anda pasti berharap botol minuman yang kalian bawa terhindar dari bakteri serta kuman bukan? Usahakan untuk tidak asal mencuci botol minuman, karena bisa jadi hal ini justru membuat wadah milik Anda jadi sarang lumut serta jamur.
Melansir laman Yukepo.com--Jaringan Suara.com, Selasa (29/9/2020), ternyata ada cara mencuci botol minuman yang baik dan benar, serta tentunya mudah dilakukan.
Baca Juga: Dipaksa Orangtua Minum Air 4 Botol, Anak 11 Tahun Meninggal Dunia
Pertama-tama, kalian harus menyiapkan baking soda, air panas dan juga sikat sedotan. Terlebih dahulu, kalian harus bisa memisahkan tutup, karet dan juga sedotan di dalam botol minuman.
Setelah itu, buatlah larutan dengan cara mencampurkan 4 sendok makan baking soda yang ditambahkan seliter air hangat.
Air hangat saja sudah cukup, kalian tak perlu merendamnya dalam air mendidih ya! Ketika larutan sudah siap, kalian sudah bisa langsung menuangkannya ke dalam botol.
Beberapa perlengkapan botol minuman seperti tutup, sedotan bisa kalian rendam dalam wadah berbeda. Diamkan selama satu malam. Esok harinya, ganti air dalam botol dengan larutan baru, setelah itu sikat kemudian bilas sampai bersih. Setelah dicuci, keringkan dengan menggunakan lap bersih.
Usahakan untuk tidak memasang pelengkap sebelum seluruh bagian botol minuman kering, karena hal ini bisa memicu tumbuhnya jamur baru.
Baca Juga: Mirip di Film SpongeBob Squarepants, Botol Minuman Ini Jadi Sorotan
Cara mencuci botol minuman ini juga bisa kalian terapkan untuk membersihkan sedotan logam kalian lho. Caranya hampir sama, kalian hanya perlu menyiapkan sikat sedotan, sabun cuci piring, baking soda dan juga air panas.
Awalnya sikat sedotan dengan menggunakan sabun cuci piring. Jika ada noda yang sulit dihilangkan, gunakan baking soda. Sesudah itu, bilas dengan air panas kemudian diamkan sampai kering.
Nah, itu dia tadi cara mencuci botol minuman yang baik dan benar, agar peralatan makan atau minum pribadi Anda tak ditumbuhi jamur atau lumut. Selamat mencoba ya!