Viral Pegawai Restoran Padang Bikin Gambar Lucu di Bungkus Nasi, Kocak Abis

Rauhanda Riyantama Suara.Com
Jum'at, 25 September 2020 | 17:00 WIB
Viral Pegawai Restoran Padang Bikin Gambar Lucu di Bungkus Nasi, Kocak Abis
Nasi Padang (Saribundo)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ada-ada saja tingkah pegawai Restoran Padang biar dagangannya laris terjual. Ya, ia punya trik lucu demi membuat pelanggannya balik lagi ke sana untuk membeli makanan.

Benar-benar terjadi, belum lama ini publik dibuat gemas dengan sebuah cuitan sekaligus foto yang diunggah kembali oleh salah satu akun Twitter.

Awalnya tidak ada yang aneh di kertas bungkus nasi tersebut. Namun, jika diamati, terdapat gambar dua anak ayam sedang berhadapan di atas kertas nasi bungkus tersebut.

Rupanya, kertas nasi bungkus tersebut memang sengaja digambar dengan bolpoin warna hitam oleh si pegawai Restoran Padang yang jaraknya tak jauh dari kampus Universitas Ahmad Dahlan, Yogyakarta.

Baca Juga: Gemas! Pegawai Restoran Padang Ini Suka Bikin Gambar Lucu di Bungkus Nasi

Kocak! Pegawai Restoran Padang Ini Suka Bikin Gambar Lucu di Bungkus Nasi. (Twitter/@UADfess)
Kocak! Pegawai Restoran Padang Ini Suka Bikin Gambar Lucu di Bungkus Nasi. (Twitter/@UADfess)

"Padang Tamanan depan kampus Universitas Ahmad Dahlan (UAD) 4, mas-masnya suka bikin gemas. Bungkus nasi Padangnya pakai digambar segala loh, udah gitu murah meriah harga mahasiswa," tulis akun Twitter @UADfess, dikutip Suara.com, Jumat (25/2020).

Ternyata, tidak sedikit anak kuliah yang menyebutkan bahwa pegawai Restoran Padang murah tersebut ramah dan hafal dengan para pengunjungnya.

Beberapa warganet bahkan sempat memberikan tanggapan terkait pegawai yang bekerja di Restoran Padang murah meriah itu melalui kolom komentar.

"Tapi kalau minum aku belum habis, minumku suka diambil (masnya) padahal masih seret tuh tenggorokan," sebut salah seorang warganet.

"Masnya sampai kenal aku gara-gara pacarku. Kalau ke sana sendirian pasti ditanyain 'mas-nya (pacar) ke mana?" imbuh warganet lain.

Baca Juga: Profil Febri Diansyah, dari Awal Karier hingga Pengunduran Diri

"Ini enak banget, udah gitu porsinya banyak dan tentunya murah," timpal warganet lainnya.

Wah, unik juga ya, bisa jadi ini strategi jitu agar dapat pelanggan nasi Padang!

(Arendya)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI