Suara.com - Perbedaan umur bukan lagi halangan untuk menjalin hubungan asmara. Meski kadang menuai kontroversi, nyatanya banyak pasangan beda usia yang tetap memutuskan untuk menikah.
Meski begitu, ada pula yang takut berkomitmen dengan pasangan karena masalah umur. Kisah nenek satu ini adalah contohnya.
Melansir The Sun, seorang nenek berumur 58 tahun membagikan kegalauannya belum lama ini. Dia mengaku menjalani hubungan tanpa status dengan seorang pria yang berumur 23 tahun lebih muda.
Awalnya, mereka bertemu di sebuah bar di Spanyol. Setelah berkenalan, mereka pun menyadari bahwa rumah mereka berdekatan.
Seiring berjalannya waktu, keduanya makin dekat. Selain menghabiskan waktu bersama untuk berkencan, mereka juga bercinta meski tanpa status.
Hubungan mereka pun berjalan baik selama 9 tahun lamanya. Namun, sang pria kini mengutarakan niat untuk berkomitmen dan membangun hidup bersama.
![Ilustrasi [KaaiArt/Shutterstock]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2017/04/04/72548-ilustrasi-pasangan-suami-istri-sehidup-semati.jpg)
Berbeda dengan si nenek yang sudah bercerai dan punya 3 anak, pria berumur 35 tahun ini belum pernah menikah sebelumnya.
Namun, sang pria tidak keberatan dengan perbedaan umur mereka. Pria ini juga tidak mempermasalahkan fakta bahwa wanita yang dicintainya sudah punya 3 cucu.
"Kami selalu bertemu 3 sampai 4 kali seminggu, yang menurutku sempurna dan kupikir dia juga menyukainya."
Baca Juga: Pernikahan Chef Marinka Hanya Dihadiri 19 Orang
"Sekarang dia berkata bahwa dia mencintaiku dan ingin bersamaku selamanya. Dia ingin kami menikah dan tinggal bersama sebagai pasangan," curhat si nenek.