Nikahi Pria Disabilitas, Wanita Ini Dituduh Pura-Pura Cinta demi Uang

Rabu, 16 September 2020 | 08:05 WIB
Nikahi Pria Disabilitas, Wanita Ini Dituduh Pura-Pura Cinta demi Uang
Pasangan Hannah dan Shane Burcaw (instagram.com/hannahayl)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Berita pernikahan adalah sesuatu yang seharusnya disambut bahagia. Meski begitu, kabar pernikahan seorang wanita dengan kekasihnya yang memiliki disabilitas malah berujung komentar jahat.

Hannah Aylward menikah dengan kekasihnya, Shane Burcaw di sebuah upacara kecil-kecilan di halaman belakang rumah. Pasangan ini mengikat janji pada awal September.

Kabar bahagia ini lantas disampaikan Hannah kepada para pengikutnya di Instagram. Sayangnya, Youtuber satu ini malah banjir komentar jahat.

Suami Hannah, Shane Burcaw diketahui memiliki kondisi disabilitas yang bernama spinal muscular athropy. Kondisi genetik ini menyebabkan otot menjadi lemah dan rusak.

Baca Juga: Miris, Suami Bunuh Diri Pasca Menikah, Wanita Ini Ikut Loncat dari Balkon

Karena alasan tersebut, banyak orang lantas menuduh Hannah hanya pura-pura cinta dan menikahi Shane demi uang. Bahkan, beberapa komentar menyebut foto pernikahan mereka hanya hasil Photoshop.

"Aku mengatakan ini tanpa rasa bersalah. Aku yakin wanita itu menikahinya karena uangnya dan bukan cinta," tulis salah satu komentar seperti dikutip laman Mirror.

"Beberapa wanita akan melakukan apa saja dan segalanya demi uang, meski itu berarti berpura-pura. Ini bukan cinta sejati," tambah yang lain.

Pasangan Hannah dan Shane Burcaw (instagram.com/hannahayl)
Pasangan Hannah dan Shane Burcaw (instagram.com/hannahayl)

Menanggapi komentar-komentar jahat tersebut, Hannah mengatakan bahwa ini bukan pertama kalinya. Pasangan ini juga belajar untuk tidak memedulikan opini orang lain.

"Mengkhawatirkan opini orang-orang seperti ini hanya buang-buang waktu, dan seiring berjalannya waktu, lebih mudah untuk tidak memedulikan komentar tersebut."

Baca Juga: Pesta Gender Reveal di Burj Khalifa Habis Rp1,4 M, Pasutri Tajir Dikecam

"Beberapa tahun lalu, membaca komentar seperti ini menyakitkan. Selama beberapa saat, aku yakin jika Shane dan aku menikah, orang-orang yang tadinya ragu akan percaya," tambah Hannah.

Sayangnya, komentar jahat terus diberikan kepada pasangan ini. Akhirnya, Hannah pun memilih untuk mengabaikan mereka.

"Shane dan aku akan terus membuat konten dan membagikan cerita kami, dengan harapan agar orang-orang tahu bahwa seseorang dengan disabilitas juga pasangan yang berharga," imbuh Hannah.

Hannah juga ingin menggunakan komentar jahat tersebut sebagai motivasi bagi dirinya untuk lebih banyak membagikan konten positif.

Pasangan Hannah dan Shane Burcaw (instagram.com/hannahayl)
Pasangan Hannah dan Shane Burcaw (instagram.com/hannahayl)

Di sisi lain, suami Hannah juga pernah mengatakan jika hubungannya dengan Hannah sering disalahpahami orang lain. Tidak sedikit yang mengira bahwa Hannah adalah perawat Shane alih-alih tunangannya.

Meski begitu, Shane mengatakan bahwa kisahnya dengan Hannah bukan sesuatu yang patut dibesar-besarkan. Mereka juga tetap bisa memiliki kehidupan intim yang spesial seperti orang lain.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI