Ingin Coba Minuman Kolagen? Ini 3 Hal yang Wajib Diperhatikan

Sabtu, 12 September 2020 | 20:54 WIB
Ingin Coba Minuman Kolagen? Ini 3 Hal yang Wajib Diperhatikan
Ilustrasi minuman berkolagen. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Belakangan ini tren minuman kolagen semakin booming dan menjadi tren perawatan kecantikkan.

Minuman ini sudah ramai dan beredar di pasaran dengan dalih membuat kulit bertambah cerah dan awet muda.

Tapi sebelum mengonsumsi minuman berkolagen, ada beberapa hal yang harus diperhatikan, seperti sebagai berikut:

1. Dosis yang dikonsumsi harus tinggi

Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin dr. Fitria Agustina, Sp.KK, FINSDV mengatakan salah satu yang harus diperhatikan kadar kolagen yang ada dalam minuman pastikan tercukupi.

Untuk menghitungnya kebutuhan kolagen menurut penelitian setiap orang butuh 300 miligram kolagen per kilogram berat badan.

Umpama berat badan 50 kilogram, maka ia butuh 15 ribu miligram atau setara 15 gram kolagen setiap harinya.

"Dengan konsumsi 15 gram kolagen terhidrolisis yang ditemukan dalam darah efeknya dengan baik. Ada juga diberikan 12 gram, tapi ada juga berikan 35 gram, dosisinya harus cukup tinggi yang diberikan" ujar dr. Fitria dalam diskusi Live IG Perdoski, Jumat (11/9/2020).

Sayang kebanyakan minuman berkolagen dosisnya cukup rendah dan tidak mencukupi.

Baca Juga: Minuman Kolagen Bikin Awet Muda? Ini Kata Dokter Kulit!

Beruntung kolagen yang terkandung dalam minuman berkolagen adalah kolagen terhidrolisis, yakni yang sudah dipecah-pecah sehingga mudah diserap oleh tubuh.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI