Jelajahi Pengalaman Kuliner Unik di Singapura, Ini Rekomendasinya

Kamis, 10 September 2020 | 10:19 WIB
Jelajahi Pengalaman Kuliner Unik di Singapura, Ini Rekomendasinya
Singapura. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Setelah pandemi Covid-19 berlalu, apa yang akan kamu lakukan pertama kali? Banyak orang mungkin akan memilih untuk menjelajahi tempat-tempat indah dan mengeksplorasi sajian nikmat di berbagai tempat. Misalnya, menjelajahi pengalaman kuliner unik di Singapura.

Food Blogger dan Influencer Hans Danial punya 5 rekomendasi tempat kuliner unik yang wajib kamu kunjungi, seperti dikutip dari siaran resmi Singapore Tourism Board.

1. Wheeler Estate

Wheeler Estate, Singapura. (Instagram/@wheelersestate)
Wheeler Estate, Singapura. (Instagram/@wheelersestate)

Menurut penulis blog eatandtreats.blogspot.com ini, banyak tempat santap yang menarik untuk dieksplorasi di Singapura karena keunikan tempat dan sajiannya.

Baca Juga: Rindu Kuliner Jogja, Coba di Rumah Resep Gudeg Nangka Ini

“Wheeler Estate yang relatif tenang di Kawasan Seletar Aerospace Park adalah salah satu yang sangat menarik. Wheeler menyajikan menu Eropa dengan paduan gaya Singapura di 1920-an,“ ujarnya.

Berdiri di bekas pangkalan udara militer Inggris, restoran ini menyajikan pilihan santap di bar atau di tempat terbuka yang memberi pengunjung sensasi berkesan seperti saat sedang berkemah di dekat taman. Berbagai menu klasik disajikan di Wheeler Estate, antara lain fish and chips, beef short rib, dan barbeque chicken.

2. Comida Mexicana

Comida Mexicana, Singapura. (Instagram/@comidamexsg)
Comida Mexicana, Singapura. (Instagram/@comidamexsg)

Ada juga sentuhan latin di Singapura. Hadir pertama kali di 1996 sebagai Margarita’s East Coast, Comida Mexicana memulai bisnis barunya pada 2017. Dua tahun berturut-turut, restoran baru ini telah dipilih oleh Wine and Dine sebagai Top Restaurants 2018 dan 2019.

Restoran ini sukses membawa tradisi makanan Mexico kontemporer yang autentik ke Asia. Banyak bahan premiumnya didatangkan langsung dari Mexico.

Baca Juga: Selalu Ramai, Berikut Kuliner Ponorogo yang Wajib Kamu Cicipi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI