Suara.com - Kentucky Fried Chicken (KFC) dan McDonalds merupakan dua brand restoran makanan cepat saji yang cukup digemari oleh masyarakat Indonesia. Keduanya memiliki ciri khas rasa nikmat dari berbagai menu yang ditawarkan.
Bicara soal kedua restoran tersebut, belum lama ini publik dibuat gagal fokus oleh foto pejabat sedang menyantap ayam goreng KFC di McDonalds.
Padahal, banyak yang menyebutkan bahwa KFC merupakan kompetitor dari restoran makanan cepat saji McDonalds. Foto ini mendadak viral usai diunggah kembali oleh akun Twitter @txtdaribrand, beberapa waktu lalu.
Berdasarkan penulusuran tim Suara.com, rupanya dalam foto tersebut, tampak Gubernur Sulawesi Utara, Olly Dondokambey, sedang menikmati makan siang bersama wakilnya, Steven Kandouw.

Demi menerapkan physical distancing, mereka pun duduk di meja dan kursi terpisah dengan posisi berderetan.
Melalui foto tersebut, terlihat bahwa keduanya sedang menikmati makan siang di McCafe yang merupakan bagian dari restoran McDonalds. Namun, ternyata warganet dibuat gagal fokus dengan kotak KFC yang ada di atas meja.

Lucunya lagi, foto yang awalnya diunggah oleh akun Twitter @penjahatgunung tersebut sempat dibalas oleh admin akun resmi KFC Indonesia.
"Soal rasa ayam sih, memang nggak bisa bohong," tulis admin Twitter @KFCINDONESIA.
Mendadak, tidak sedikit warganet yang tertawa dan memberikan berbagai tanggapan mereka melalui kolom komentar.
Baca Juga: KFC dan Crocs Rilis Sandal "Rasa" Ayam Goreng, Langsung Ludes Terjual!

"Aduh pak gubernur aku, hahahaha," sebut seorang warganet yang diduga merupakan warga Sulawesi Utara.