Cerita Lisa Marie Tse, Gadis Keturunan Skotlandia yang Jadi Miss Hongkong

Minggu, 06 September 2020 | 19:35 WIB
Cerita Lisa Marie Tse, Gadis Keturunan Skotlandia yang Jadi Miss Hongkong
Lisa Marie Tse, Miss Hongkong 2020 (instagram.com/lisamarie_tse)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sosok Lisa Marie Tse tengah menjadi perhatian setelah dirinya dinobatkan menjadi juara Miss Hongkong 2020. Kontes kecantikan tersebut digelar pada 30 Agustus silam dan dikenal juga dengan nama Miss HK.

Lisa Marie Tse yang berumur 25 tahun sama sekali tidak menyangka dirinya akan memenangkan gelar Miss Hongkong. Pasalnya, gadis ini mendaftar kompetisi di tengah liburan.

Sosok Lisa Marie juga menjadi perhatian karena dirinya merupakan keturunan Skotlandia. Melansir laman Daily Record, Lisa Marie masih tidak menyangka akan menang.

"Aku pergi ke Hongkong untuk mengunjungi nenekku, dan aku memutuskan mendaftar. Aku tidak bisa percaya aku menang dan aku bersemangat menyambut masa depan," ungkapnya.

Ibu Lisa Marie Tse adalah warga negara Skotlandia, sementara ayahnya dari Hongkong. Lisa Marie sendiri tinggal di Skotlandia dan bekerja menjadi perawat.

"Ayahku selalu ingin aku ikut kontes kecantikan bahkan sebelum aku bisa berjalan. Dia selalu mendorongku untuk pindah ke Hongkong dan mengeksplor budaya China," kata Lisa Marie Tse.

Lisa Marie Tse, Miss Hongkong 2020 (instagram.com/lisamarie_tse)
Lisa Marie Tse, Miss Hongkong 2020 (instagram.com/lisamarie_tse)

Dulu, Lisa Marie Tse sama sekali tidak tertarik untuk ikut kontes kecantikan. Namun, pandemi Covid-19 telah mengajarinya bahwa hidup terlalu singkat dan dia harus memanfaatkan kesempatan yang ada.

"Covid sudah mengubah perspektifku soal banyak hal dan membuatku ingin mencoba semua hal baru yang bisa kulakukan," tambahnya.

Wanita 25 tahun ini mengatakan bahwa dirinya tidak pernah suka berdandan atau menata rambut. Karena pekerjaannya sebagai perawat, Lisa Marie lebih suka memakai baju scrubs.

Baca Juga: Profil Bella Aprilia Sant, Runner Up Miss Grand Indonesia 2020

Tidak hanya itu, Lisa Marie juga tidak terbiasa menari di panggung atau berbicara bahasa Kanton dengan lancar.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI