Suara.com - Pasangan Anang Hermansyah dan Ashanty beserta keluarga kembali pergi berlibur setelah sekian lama. Meski pandemi Covid-19 masih berlangsung, Ashanty dan keluarga terlihat bertolak ke Bali.
Lewat unggahan Instagram miliknya, Ashanty menjelaskan bahwa keluarganya hendak menengok rumah mereka yang ada di Bali. Tidak hanya itu, keluarga Hermansyah akan menetap sementara di Bali.
Ashanty juga terlihat menjajal baju adat Bali setibanya di pulau Dewata. Wanita 35 tahun ini tampil kompak bersama suami dan anak-anaknya.
Sejak dibagikan di Instagram, gaya Ashanty dalam balutan baju tradisional Bali tersebut sukses menyita perhatian. Seperti apa gaya anggun Ashanty saat berdandan khas perempuan Bali?
Baca Juga: Tanpa Kehadiran Wisatawan, Suasana Kuta Bali Sepi Bak Kota Mati
Dirangkum Suara.com, berikut beberapa foto penampilan Ashanty dalam balutan baju adat Bali.
Memakai kebaya putih modern
Baju tradisional Bali terkenal didominasi warna putih dan warna-warna cerah lainnya. Ashanty pun memilih mengenakan kebaya putih dengan gaya modern.
Ashanty juga mengenakan sabuk warna emas di bagian dada dan melengkapi penampilannya dengan membawa kipas Bali.
Selfie dengan busana tradisional Bali
Baca Juga: Ini Alasan Anang Hermansyah Terima Atta Halilintar Jadi Menantu
Dalam salah satu selfienya, baju kebaya yang dikenakan Ashanty terlihat memiliki model semi-transparan.
Ashanty juga menyanggul dan mengepang rambutnya dengan gaya khas Bali. Hiasan kupu-kupu yang dikenakannya membuat istri Anang Hermansyah ini makin cantik.
Bergaya di depan pura
Ashanty juga tampak mengunjungi Puri Blahbatu yang terletak di Ubud. Masih mengenakan baju tradisional Bali, kali ini Ashanty membagikan foto seluruh tubuh.
Untuk melengkapi penampilan, Ashanty terlihat memakai kain jarik panjang dengan aksen warna emas.
Serasi dengan Anang Hermansyah
Masih di Puri Blahbatu, Ashanty juga berpose berdua dengan sang suami yang mengenakan baju khas Bali.
Anang Hermansyah tampak memakai baju safari atau baju adat Bali warna putih, lengkap dengan udeng sebagai hiasan kepala.
Bak kembaran dengan Aurel Hermansyah
Ashanty juga mengunggah fotonya ramai-ramai bersama keluarga. Tak cuma Ashanty dan Anang, anggota keluarga Hermansyah lainnya juga tampak memakai baju adat Bali.
Penampilan Ashanty dan Aurel Hermansyah dalam foto tersebut pun terlihat bagai kakak-adik. Bedanya, Aurel Hermansyah mengenakan baju adat Bali dengan nuansa merah.