Suara.com - Belum lama ini, Narendra Modi yang menjabat sebagai Perdana Menteri India, mengunggah sebuah video singkat melalui akun Twitter miliknya.
Dari video tersebut, tampak sebuah kuil ikonik di Modhera, Gujarat tengah diguyur hujan deras. Dikutip Suara.com dari laman Hindustan Times, Minggu (30/8/2020), rupannya tempat indah tersebut juga memiliki julukan lain yakni Sun Temple alias Kuil Matahari.
Dibangun pada masa pemerintahan Bhima di tahun 1026-27 M, Sun Temple sebenarnya adalah kuil Hindu yang didedikasikan untuk Dewa Surya.
Melalui cuplikan video itu, Narendra Modi tampak memamerkan keelokan Sun Temple ketika diguyur hujan deras. Air hujan tampak mengalir dramatis mengikuti lekukan bangunan yang berundak-undak.
Baca Juga: Berasal dari Zaman Besi, Ilmuwan Temukan Kuil Terbesar di Eropa
"Ikon Modhera, Sun Temple begitu indah di saat hujan. Lihatlah!" tulis Narendra Modi melalui akun Twitter pribadinya, @narendramodi.
Sun Temple berlokasi di tepi Sungai Pushpavati. Saking indahnya, tak heran jika video singkat tersebut mendadak jadi disorot oleh banyak orang khususnya warga masyarakat India.
Tidak sedikit dari mereka yang kagum sekaligus penasaran ketika melihat video Sun Temple diguyur hujan deras itu.
"Sun Temple Modhera memang sangat indah, bahkan di bawah guyuran hujan pun rasanya tetap menarik untuk dilihat lebih dekat lagi keindahannya," sebut seorang warganet.
"Kabarnya ada beberapa yang mengalami kerusakan, apakah ada rencana untuk merenovasi beberapa peninggalan bersejarah ini, Pak?" tanya warganet lain.
Baca Juga: India akan Bangun Kuil Hindu di Tanah Bekas Masjid Abad ke-16
"Tak hanya waktu hujan saja, keindahan Sun Temple Modhera ini juga bisa terlihat jelas bahkan ketika cuaca sedang sangat cerah, aku pernah melihatnya," imbuh warganet lainnya.
Hingga artikel ini ditulis, cuplikan video kuil Sun Temple di Gujarat yang terguyur hujan tersebut telah viral dan mendapatkan 370 ribu likes serta 56 ribu retweets dari warganet.