Suara.com - Sejak diunggah ke YouTube, film Tilik karya Ravacana Films bekerja sama dengan Dinas Kebudayaan Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta terus menjadi perbincangan warganet hingga kini. Salah satu yang menarik perhatian ialah sosok Bu Tejo, yang diperankan Siti Fauziah. Sosok Bu Tejo dinilai sangat menyebalkan, karakternya dianggap mewakili oknum ibu-ibu yang senang bergosip.
Bukan cuma gaya bicara Bu Tejo yang begitu khas, ternyata pakaiannya di dalam film pendek tersebut juga menjadi fokus warganet di Twitter. Bahkan, akun bernama @ayudh69 mengunggah sebuah tangkapan layar editan, yang mungkin bisa menjadi inspirasi bagi para penjual pakaian saat ini.
Gambar ini memperlihatkan jika ada sebuah akun di e-commerce menjual pakaian Bu Tejo lengkap dengan jilbab dan bros persis seperti yang ia kenakan di film Tilik.
Pada keterangannya tertulis, "Jual Pakaian Set Lengkap Bu Tejo Jilbab Hijau, Bros dan Baju Seperti di Film Tilik". Di bawahnya pun tertulis, "Bonus Lipstik dan Pensil Alis (Selama Persediaan Masih Ada)". Tak lupa, ia menyertakan harga dari set lengkap pakaian Bu Tejo tersebut yang dijual dengan harga Rp 750 ribu.
Baca Juga: Antropolog Aris Mundayat Sebut Ghibah Ada Sejak Abad Ke 8, Ini Buktinya
"Gercep bener netijen toped," tulis @ayudh69.
"Disclaimer: itu editan yaaaa," tambahnya dalam cuitan selanjutnya.
Seperti yang diketahui, dalam film tersebut, Bu Tejo mengenakan blus hijau tosca yang cerah, dengan jilbab berwarna senada. Ia juga menambahkan aksesoris bros berwarna emas dengan bentuk dua lingkaran di dada sebelah kanan.
Meski bukan asli, cuitan ini pun ramai mendapatkan tanggapan dari warganet lain. Bahkan tak sedikit pula yang membagikan aksesoris dan pakaian dengan gambar dan tulisan Bu Tejo, yang benar-benar dijual di e-commerce.
Kalau benar-benar ada set pakaianBu Tejo, kamu tertarik beli nggak?
Baca Juga: Nah, Bu Tejo Gosipin Raffi Ahmad