Ditantang Ivan Gunawan, Deddy Corbuzier Buktikan Masih Jago Pakai Makeup

Rabu, 26 Agustus 2020 | 17:18 WIB
Ditantang Ivan Gunawan, Deddy Corbuzier Buktikan Masih Jago Pakai Makeup
Deddy Corbuzier Ditantang Makeup Ivan Gunawan (youtube.com/Ivan Gunawan)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Ivan Gunawan juga membawakan berbagai peralatan makeup seperti eyeliner, shading, bedak, hingga face mist keluaran lini makeup miliknya.

"Aku akan menantang master untuk dandan ala master Deddy beberapa tahun yang lalu dengan menggunakan eyeliner," ucap Ivan Gunawan.

Sementara, Deddy Corbuzier sendiri terakhir kali memakai makeup eyeliner tebal sekitar tahun 2015-an silam.

Deddy Corbuzier Ditantang Makeup Ivan Gunawan (youtube.com/Ivan Gunawan)
Deddy Corbuzier Ditantang Makeup Ivan Gunawan (youtube.com/Ivan Gunawan)

Meski sudah lama tidak tampil di depan publik dengan makeup tebal, Deddy Corbuzier masih tampak lihai saat mengaplikasikan eyeliner.

Deddy Corbuzier juga sempat mendapat bantuan dari Ivan Gunawan, tapi akhirnya berhasil meniru tampilan makeup di masa lalu dengan bermodal eyeliner, eyeshadow hitam, dan pensil alis.

Tak lupa, Deddy Corbuzier juga menjajal menggunakan shading sebelum menunjukkan hasil makeup kepada kamera.

Hasil makeup Deddy Corbuzier dan kolaborasinya dengan Ivan Gunawan tersebut sukses mendapat pujian warganet. Banyak yang tidak menyangka Deddy Corbuzier mau diajak membuat tutorial makeup.

"Gila nggak sih the one only yang berani nyuruh master dandan."

"Ngakak banget jujur kayaknya cuma kak Igun yang bisa bikin om Deddy begini," tambah komentar lain.

Baca Juga: Ivan Gunawan Diam-diam Mau Menikah

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI