Traveling Murah ke Luar Negeri dengan Bujet 3 Juta? Cek Negara Ini!

Risna Halidi Suara.Com
Senin, 24 Agustus 2020 | 13:20 WIB
Traveling Murah ke Luar Negeri dengan Bujet 3 Juta? Cek Negara Ini!
Ilustrasi traveling
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Kalau udah sampai Kamboja jangan lupa kunjungi Angkor Wat Archaeological Park, candi yang masuk situs warisan dunia UNESCO, buat tiketnya kamu cukup membayar Rp198 ribu.

Nah, ditotal ya untuk travelling selama di Kamboja kamu cuma butuh bujet sekitar Rp1,2 juta. Kalau ditambah tiket Jakarta ke Phnom Penh pulang-pergi Rp1,8 juta, jadi kamu tinggal siapin bujet Rp3 juta aja, murah kan?

5. India

Taj Mahal
Taj Mahal

Pecinta Bollywood? Nah, wajib nih masukin negara satu ini jadi destinasi wisata kamu. Tenang aja bujet yang dibutuhkan gak mahal kok.

Di India, kamu bisa menikmati ragam kulinernya yang enak dengan harga murah biasanya bujet yang dibutuhkan gak lebih dari Rp50 ribu. Selain itu, dengan harga Rp250 ribu kamu udah bisa naik kereta AC dengan fasilitas lengkap.Salah satu keajaiban dunia yang gak boleh dilewatin (Taj Mahal/ his travel)

Kalau pariwisatanya, kamu bisa datang ke lokasi ikonik India, yaitu Taj Mahal, untuk datang ke sana tarif yang dikeluarkan gak mahal cuma sekitar Rp250 ribu aja. Dengan harga segitu kamu udah bisa menjelajahi salah satu tujuh keajaiban dunia ini.

Kalau mau biaya yang dikeluarkan gak semakin mahal, sebaiknya cari tanggal yang bukan peak season. Sebab, tarif tiket pesawat dan hotel bakal lebih murah. Manfaatkan juga promo tertentu biar dapet harga miring. Misalnya ada diskon kalau pakai kartu kredit tertentu. Yuk, usir stres dengan traveling murah ke luar negeri!

Nah, kalau mau lebih aman lagi, coba deh lindungi liburan kamu dengan asuransi perjalanan. Manfaatnya banyak, antara lain uang pertanggungan finansial untuk kita apabila membutuhkan perawatan medis akibat sakit atau kecelakaan di luar daerah atau luar negeri.

Selain itu, asuransi perjalanan juga menanggung biaya penggantian apabila pesawat kita mengalami pembatalan atau delay. Belum lagi penggantian biaya administrasi jika kehilangan bagasi atau paspor.

Baca Juga: Tak Mau Dihukum Nyanyi Indonesia Raya? Jangan Lupa Pakai Masker Saat Wisata

Perlu diingat, mengingat pandemi Covid-19, beberapa negara belum membuka penerbangan dari dan ke Indonesia. Adanya biaya tambahan sangat memungkinkan terutama yang terkait penerapan protokol kesehatan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI