Bisa Buat Tujuh Belasan, Jalur Pendakian Gunung Ciremai Dibuka Kembali

Bimo Aria Fundrika Suara.Com
Jum'at, 14 Agustus 2020 | 17:40 WIB
Bisa Buat Tujuh Belasan, Jalur Pendakian Gunung Ciremai Dibuka Kembali
Pemandangan Gunung Ciremai di Jawa Barat. (ANTARA/Khaerul Izan)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Selama masa pandemi, berbagai destinasi wisata, termasuk juga pendakian gunung ditutup untuk meminimalisir risiko penularan Covid-19. Nah, bagi yang telah menunggu dan tidak sabar untuk bisa kembali naik gunung, ada kabar baik untuk kalian semua.

Dikutip dari ANTARA, Balai Taman Nasional Gunung Ciremai telah membuka kembali jalur pendakian Gunung Ciremai yang berada di wilayah Kabupaten Kuningan dan Majalengka, Jawa Barat. Sebelumnya jalur pendakian ini ditutup selama beberapa bulan guna meminimalkan risiko penularan Covid-19.

Humas Taman Nasional Gunung Ciremai Kabupaten Kuningan Agus Yudantara di Kuningan, Jumat, mengatakan bahwa jalur pendakian Gunung Ciremai dibuka kembali untuk umum sejak 8 Agustus 2020. Pembukaan ini setelah mendapat persetujuan dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan.

"Kita buka di semua jalur pendakian, yaitu Linggarjati, Palutungan, Linggasana, dan Apuy," ujarnya.

Baca Juga: Ini Dia 3 Destinasi Surgawi di Banyuwangi

Ia mengatakan bahwa pembukaan jalur pendakian dilakukan mengacu pada protokol kesehatan untuk mencegah penularan COVID-19.

"Kita pastikan penerapan protokol kesehatan dilakukan dengan ketat," katanya.

Sejumlah destinasi wisata juga memang telah dibuka. Sebelumnya, tepat pada Sabtu 11 Juli 2020 destinasi yang berada di Jawa Timur ini resmi dibuka kembali bagi wisatawan. Seperti diketahui, beberapa waktu sebelumnya dilakukan simulasi dan evaluasi penerapan protokol kesehatan Covid-19.

Kawah Ijen. (Suara.com/Ahmad Suudi)
Kawah Ijen. (Suara.com/Ahmad Suudi)

"Sesuai Surat Edaran Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan, dibukanya kembali Kawah Ijen harus benar-benar menerapkan protokol kesehatan. Ini dibuka setelah ada rekomendasi dari Bupati Banyuwangi dan Bupati Bondowoso," kata Kepala Badan Koordinasi Wilayah (Bakorwil) V Jember R Tjahjo Widodo usai meresmikan pembukaan TWA Kawah Ijen di Banyuwangi, Sabtu, dikutip dari Antara.

Meski demikian, ia tetap mengimbau masyarakat untuk menerapkan menerapkan protokol kesehatan selama pandemi, saat mengunjungi wisata yang berbatasan antara Kabupaten Banyuwangi dan Bondowoso.

Baca Juga: 5 Pesona Situ Cicerem di Kuningan, Jernihnya Bikin Hati dan Pikiran Tenang

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI