Tentu saja, warganet tak lantas begitu saja percaya, mereka mengatakan bahwa hal tersebut begitu menjijikan.
"Sebenarnya apa yang salah dengan makanan ini? Kalian sangat aneh, mencengkeram hingga hancur lalu memakannya," sebut salah seorang warganet.
"Saya mengikuti akun ini, tapi entah mengapa saya selalu marah setiap melihat makanan yang dihancurkan begitu saja," imbuh warganet lainnya.
"Ini menjijikan, lebih mirip seperti sampah, sungguh kalian tidak menghargai makanan," timpal warganet lain.
Baca Juga: Dicibir Bagi Makanan seperti Jerinx, Tamara Bleszynski Respons Warganet
Dibuat pada Juli 2020 lalu, akun Twitter meremas makanan ini sukses membuat warganet kesal bukan main.
Mereka marah, karena bagaimana bisa, seseorang menghancurkan makanan, sedangkan di wilayah lain banyak orang kelaparan.
Saat melihat tampilan makanan ini, memang jika berbentuk cukup padat seperti masih pantas untuk disantap. Namun bagaimana halnya dengan sajian es krim atau makanan basah lainnya ya? Apakah masih bisa dimakan dengan cara yang baik dan benar setelah diremas?