"Ini adalah pengalaman yang memalukan, terutama di tengah cuaca yang panas ini," cuit Lauren.
"Ini adalah standar ganda di mana pria boleh berkeliling supermarket sambil telanjang dada, dan gila karena supermarket tidak menegur orang-orang yang tidak memakai masker, tapi aku tidak boleh pakai celana pendek di musim panas?" imbuhnya.
Lauren juga membagikan foto celana pendek yang dimaksud. Sejak diunggah, Lauren mendapat banyak komentar dari warganet yang mendukung dirinya.
"Ini gila. Ada seorang gadis yang membeli es krim di supermarket lokal dengan bra kemarin," tulis seorang warganet.
Baca Juga: Ada Celana Jeans Bisa Tangkal Virus Corona, Kamu Mau Beli?
"Aku bingung dengan reaksi yang ada. Ini pakaian yang normal untuk dipakai di cuaca ini, kau tidak melakukan hal yang salah," tambah yang lain.
Di sisi lain, pihak Sainsbury's sendiri masih meminta keterangan pada toko yang terlibat dan sudah meminta maaf jika perlakuan karyawan mereka membuat Lauren tersinggung.