Curhat Penyanyi Tersesat di Halaman Belakang Rumah, Sampai Panggil Polisi

Rabu, 12 Agustus 2020 | 14:11 WIB
Curhat Penyanyi Tersesat di Halaman Belakang Rumah, Sampai Panggil Polisi
Ilustrasi Tersesat di Hutan (Pixabay/Free-Photos)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kane Brown, penyanyi dan musisi asal Amerika Serikat, belum lama ini membagikan kisahnya saat tersesat di halaman belakang rumahnya sendiri.

Melansir laman E! Online, penyanyi 26 tahun tersebut membagikan kisahnya lewat Facebook. Di sana, Kane Brown menulis bahwa dia dan istrinya baru saja membelri properti baru seluas 12 hektare yang dikelilingi hutan.

Saat itu, Kane Brown mengatakan pada istrinya bahwa dia ingin menjelajahi halaman rumah selama 30 menit. Kane pun pergi bersama teman-temannya dengan menggunakan mobil.

"Aku pergi bersama temanku dan pacarnya. Aku hanya memakai celana pendek dan kaos," cerita Kane Brown. "Tapi 30 menit berubah menjadi 3 jam, kemudian hujan turun dan hari mulai gelap dan suhunya hanya 4 derajat."

Baca Juga: 4 Sisi Unik Rumah Ayu Ting Ting, Ada Gang Janda hingga 2 Kloset

Kane Brown juga tidak membawa ponselnya. Sementara, baterai ponsel temannya hanya tersisa 7 persen.

"Kami menggunakan GPS dan mencoba mencari jalan pulang tapi kami terus sampai ke tebing yang tidak bisa dilintasi mobil dan aku tidak mau meninggalkan mobil. Jadi aku menelepon temanku yang tinggal di sekitar sana."

Penyanyi Kane Brown (instagram.com/kanebrown_music)
Penyanyi Kane Brown (instagram.com/kanebrown_music)

Kane Brown menelepon temannya sesama penyanyi, Ryan Upchurch. Namun, situasi malah bertambah parah.

Upchurch dan seorang temannya memang berhasil menemukan rombongan Kane Brown. Namun, mereka berlima kini malah sama-sama tersesat.

Tidak hanya itu, ada suara tembakan yang terdengar dari area hutan tersebut. Sementara, salah satu teman Kane yang memiliki asma mulai panik.

Baca Juga: Diam-diam, Pangeran Harry dan Meghan Markle Beli Rumah Baru, di Mana?

"Pacar temanku yang punya asma mulai panik. Kami HARUS segera membawanya keluar," tambah Kane.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI