Layanan yang ada pada KlikNClean:
- General Cleaning: Layanan untuk membersihkan toilet dan kamar.
- Ironing: Jasa setrika dengan bayaran per jam.
- Deep: Pembersihan rumah dengan layanan ekstra.
- Move in cleaning: Jasa membersihkan selama pindahan.
5. Tukang Bersih
TukangBersih menyediakan layanan membersihkan rumah yang sudah tersebar di Jabodetabek, Bali, Surabaya, Malang, Semarang, Solo dan Yogyakarta. Jasa yang ditawarkan melalui aplikasi ini yaitu:
- Daily cleaning: Layanan membersihkan rumah sehari-hari.
- Hydro cleaning: Layanan ini khusus untuk membersihkan barang seperti sofa, karpet dan lain sebagainya.
6. Beres
Aplikasi ini bisa dibilang penyedia jasa yang lumayan lengkap. Kenapa begitu? Sebab aplikasi Beres tidak hanya menyediakan jasa pembersih rumah atau asisten rumah tangga, namun juga mencakup jasa service AC, katering, fotografer dan videografer, pindahan dan relokasi kantor, serta pembersihan kantor.
7. House Solutions
Aplikasi ini dapat langsung menghubungkan kamu dengan calon asisten di rumah atau jasa lain yang kamu butuhkan. Sebab tak hanya asisten di rumah saja, House Solutions juga menyediakan jasa pengasuh anak, office boy, bahkan karyawan penjaga toko.
Baca Juga: 5 Cara Menghapus Background Foto dengan Rapi dan Detail
House solutions menawarkan fitur video call langsung dengan agen penyalur atau bahkan calon ART. Para kandidat asisten rumah tangga di House Solution dibina dengan pelatihan khusus untuk meningkatkan kinerja masing-masing ART, kemudian mereka juga harus menjalani psikotes dan wawancara yang ketat.
Itu dia beberapa poin penting yang mesti diperhatikan saat kamu pengin mempekerjakan pembantu rumah tangga atau asisten. Semoga bermanfaat ya buat kamu dan keluarga dekat!