Sempat Viral, Begini Cara Membuat Pangsit Goreng Le Gino di Rumah

Senin, 10 Agustus 2020 | 17:25 WIB
Sempat Viral, Begini Cara Membuat Pangsit Goreng Le Gino di Rumah
Sempat Viral, Begini Cara Membuat Pangsit Goreng Le Gino di Rumah. (Instagram/@the.lucky.belly)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Beberapa waktu lalu viral hidangan pangsit goreng le gino yang cita rasanya begitu menggugah selera. Untuk mendapatkan sepiring pangsit goreng le gino ini, beberapa orang bahkan rela antre berjam-jam.

Bukan pangsit biasa, hidangan ala Pak Legino ini dimasak dengan teknik cukup unik. Jika biasanya digoreng, pangsit buatan Pak Legino ini akan direbus terlebih dahulu.

Setelah matang, barulah pangsit tadi dimasak layaknya mi goreng dengan berbagai bumbu tambahan. Letak kelezatan dari hidangan ini adalah pangsit sebelum direbus akan diisi dengan bumbu tambahan dan juga daging ayam.

Berlokasi di Cengkareng, tentu saja tidak sedikit orang-orang yang penasaran dengan cita rasa dari pangsit goreng Le Gino ini.

Baca Juga: Resep Gulai Hati Sapi Khas Minang, Sisa Daging Tetap Jadi Menu Spesial

Bagi Anda yang belum bisa berkunjung ke Cengkareng, sebenarnya pansgit goreng ini bisa dibuat sendiri di rumah lho.

Sedap disantap selagi hangat, jika membuatnya sendiri tentu saja bumbu pangsit goreng dan bahan pelengkapnya ini bisa disesuaikan dengan selera Anda.

Berikut Suara.com rangkum cara membuat pangsit goreng ala Le Gino dari laman Cookpad, Senin (10/8/2020).

Bahan membuat pangsit goreng:

Bahan pangsit:

Baca Juga: Sedap Mantap, Ini Resep Sambal Goreng Labu Siam ala Sisca Soewitomo

  • 1 pack kulit pangsit dengan kulitas bagus
  • 250 gram daging fillet ayam cincang
  • 120 gram tepung tapioka
  • 1 butir telur
  • 1/2 sendok teh kaldu jamur
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1/2 sendok teh gula pasir
  • 1 sendok teh kecap asin
  • Sedikit air untuk digunakan sebagai perekat
  • Air dan minyak untuk merebus pangsit

Bahan untuk menggoreng pangsit:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI