Riset: Fashion Jadi Produk Terfavorit Saat Belanja Online

Jum'at, 07 Agustus 2020 | 16:31 WIB
Riset: Fashion Jadi Produk Terfavorit Saat Belanja Online
Ilustrasi belanja online. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pandemi Covid-19 membuat konsumen kini lebih tertarik belanja online untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, karena dirasa lebih aman dari risiko penularan virus. Dan fashion menjadi produk terfavorit, baik berdasarkan frekuensi maupun jumlah transaksi.

Dikutip dari siaran pers Kredivo pada Jumat (7/8/2020), sebanyak 30 persen dari total transaksi sepanjang 2019 di banyak e-commerce, merupakan pembelian barang fashion, baik oleh pria dan wanita, maupun kelompok umur tua dan muda.

Hal tersebut tertulis dalam riset bersama Kredivo dan Katadata Insight Center yang bertajuk “Perilaku Konsumen E-Commerce Indonesia Tahun 2019.

"Adaptasi kebiasaan baru dengan berbagai perubahan perilaku masyarakat, menuntut pelaku bisnis terus memahami tren dan perilaku konsumen, baik itu sebelum maupun saat pandemi," terang General Manager Kredivo Indonesia, Lily Suriani.

Baca Juga: Terima Belanjaan Pacarnya, Pria Ini Mendadak Crossdressing Jadi Cewek

Riset juga menunjukkan peningkatan jumlah rata-rata transaksi e-commerce per bulan dari kuartal pertama menuju kuartal terakhir pada 2019. Hal ini menunjukkan kepercayaan yang semakin mendalam terhadap e-commerce.

Puncak peningkatan ini terjadi pada bulan Desember 2019 dengan jumlah transaksi lebih besar 22 persen daripada rata-rata jumlah transaksi bulanan. Peningkatan kepercayaan dan kenyamanan dalam berbelanja online ini juga membuat konsumen lebih yakin saat bertransaksi dalam nominal besar.

Hal ini terlihat dari rata-rata nilai transaksi yang meningkat dari 2018 ke 2019 di tiga belas (13) kategori produk seperti komputer dan aksesorisnya. Lebih lanjut, Lily memaparkan tren positif kepercayaan tersebut juga berlanjut ke semester pertama tahun 2020.

Data internal Kredivo mencatat peningkatan frekuensi pembelian di e-commerce yang terus berlanjut, khususnya pada barang-barang kebutuhan pokok. Hal ini menandakan bahwa masyarakat tetap percaya pada e-commerce meskipun di tengah situasi menantang saat ini.

Beberapa tren dan perilaku konsumen menarik yang diperoleh dari riset tersebut diantaranya:

Baca Juga: 6 Item Fashion Nyeleneh yang Bikin Ngakak, Kamu Tertarik Mencobanya?

1. Setiap brand e-commerce dan marketplace mempunyai posisi yang berbeda-beda di mata konsumen

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI