Suara.com - Kehidupan sehari-hari sosok penyanyi Wika Salim ini tampaknya tak pernah luput dari perhatian warganet.
Pasalnya, Wika Salim kerap mengunggah potret serta video kesehariannya melalui akun Instagram pribadi miliknya.
Memiliki paras jelita dan bertubuh aduhai, tak heran jika Wika Salim memiliki banyak penggemar, khususnya kaum adam.
Belum lama ini, Wika Salim lagi-lagi jadi sorotan warganet. Bukan tanpa alasan, beberapa waktu lalu wanita kelahiran Bogor tersebut terlihat mengunggah sebuah video melalui akun Instagram.
Baca Juga: Bosan Sate dan Rendang saat Idul Adha? Yuk Coba Bikin Malbi Khas Palembang
Dari video tersebut, tampak Wika Salim yang sedang sibuk memasak di dapur. Saat itu Wika Salim tampil cantik dengan baju olahraga berwarna merah muda.
"Abis olahraga, neng masak dulu yaa, tungguin dytbe channel aku ya 'Wika Salim Official' aku bakalan rajin masak makanan sehat murah enak buat kamu," tulis akun Instagram @wikasalim, dikutip Suara.com, Sabtu (1/8/2020).
Meskipun mengaku baru saja berolahraga, sepertinya energi yang tersisa dari Wika Salim ini masih sangat banyak.
Terbukti, dalam video tersebut Wika Salim tampak menguleg sejumlah bahan makanan dengan enerjik dan penuh semangat.
Ternyata, usai melihat video tersebut, tidak sedikit warganet yang terpukau dengan kelihaian Wika Salim ketika menguleg bahan makanan di dapur.
Baca Juga: 6 Makanan Khas Nusantara Saat Idul Adha, Salah Satunya Rabeg Khas Banten
Mereka bahkan beramai-ramai memberikan berbagai tanggapan melalui kolom komentar foto yang diunggah oleh Wika Salim tersebut.
"Haduhh jadi pengen nguleg," sebut seorang warganet.
"Buat rasa, ah udah ketahuan dari cara ngulegnya juga," imbuh warganet lain.
"Ngulegnya jos banget gitu mbak," timpal warganet lainnya sambil menyertakan emoji jatuh cinta pada kolom komentar.
"Ulegannya kenapa mantep banget ya," tutur warganet lain terheran-heran.
Hingga artikel ini ditulis, video aksi Wika Salim nguleg bahan makanan di dapur tersebut telah ditonton lebih dari 900 ribu kali oleh warganet. Wah, kira-kira Wika Salim masak apa, ya?