Suara.com - Sate memang menjadi salah satu makanan yang digemari oleh masyarakat Indonesia. Cita rasanya bahkan terkenal hingga mancanegara.
Umumnya sate terbuat dari daging sapi, ayam, atau kambing dan dibungkus menggunakan kertas minyak serta koran.
Namun, apa jadinya jika ternyata di kertas koran yang digunakan untuk membungkus sate ini terdapat gambar artis Korea tampan?
Tentu saja, para penggemar tak rela jika kertas koran bekas sate bergambar artis Korea tersebut dibuang begitu saja bukan?
Baca Juga: Dari Song Joong Ki hingga Bae Suzy, Ini 5 Perawatan Kulit Ala Artis Korea
Sungguh-sungguh terjadi, belum lama ini salah seorang warganet menemukan foto artis Korea tampan di sebuah kertas pembungkus sate.
Dari foto yang diunggah, terlihat gambar sosok aktor tampan Park Seo Joon dalam bungkus sate tersebut.
"Beli sate bonus ahjussi," tulis akun Instagram @byongnari_in, dikutip Suara.com, Rabu (29/7/2020).
"Satenya dibuang, bungkusnya disimpan," imbuhnya dalam foto tersebut.
Bungkus sate bergambar aktor pemain drama Korea berjudul Itaewon Class tersebut tentu saja membuat para penggemarnya terkejut dan tak tega untuk membuangnya.
Baca Juga: Artis Korea Unggah Foto Berhijab di Depan Masjid, Fans: Subhanallah, Unnie!
Dalam foto tersebut, Park Seo Joon terlihat sedang mengenakan kemeja berwarna putih dengan model rambut sedikit berponi yang menjadi ciri khas penampilannya di Itaewon Class.