"Untuk itu saya sebagai gubernur mendukung langkah yang dilaksanakan Bapak Bupati beserta jajaran. Kabupaten Jembrana paling sedikit kasus positifnya serta angka kesembuhannya tinggi," ujarnya.
Di sisi lain, Gubernur Koster yang juga Ketua DPD PDI Perjuangan Bali ini juga mengapresiasi kerja keras masyarakat khususnya Satgas Gotong Royong Desa Adat yang bekerja tanpa kenal lelah dalam meminimalisasi penularan Covid-19 di Bali.
"Penanganan Covid-19 di Bali mendapatkan pujian dari pemerintah pusat. Angka kesembuhan pun peringkat kedua secara nasional setelah Sumbar (Sumatera Barat, red). Saya juga mengajak masyarakat untuk mengikuti pararem (aturan adat) pencegahan Covid-19 yang telah diterapkan desa adat, juga jangan henti-hentinya berdoa agar pandemi ini cepat berakhir dan semuanya bisa bergairah lagi seperti dulu," ucapnya.
Sementara itu, Bupati Jembrana Putu Artha mengucapkan terima kasih atas perhatian Gubernur Bali yang telah turun langsung ke Gumi Makepung itu untuk menyalurkan bantuan kepada warganya.
Baca Juga: Unjuk Rasa Menolak Rapid Test dan Swab Test Covid-19 di Bali
"Semoga protokol kesehatan dan Tata Kehidupan Era Baru yang dicanangkan Bapak Gubernur bisa berjalan baik, dan Jembrana yang menjadi daerah terendah dalam penyebaran Covid-19, dan Bali secara keseluruhan bisa terbebas sepenuhnya," ujarnya.