Suara.com - Pandemi Covid-19 telah memengaruhi sendi-sendi kehidupan masyarakat termasuk para pekerja seni.
Untuk itu, Indonesiakaya.com mempersembahkan agenda bertajuk Musikal di Rumah Aja yang menampilkan 6 cerita rakyat Indonesia dan melibatkan 6 sutradara teater, 6 sutradara film, 6 sinematografer, 7 penata musik, serta 44 aktor, aktris dan penari Indonesia, dengan format online.
"Kami menyadari pandemi Covid-19 memberikan dampak bagi banyak masyarakat, termasuk para pekerja seni," kata Program Director Indonesiakaya.com, Renitasari Adrian beberapa waktu lalu.
Untu itu, pihaknya bekerja sama dengan BOOW LIVE menyajikan ruang kreasi virtual bagi para pekerja seni untuk menampilkan karya lewat agenda Musikan di Rumah Aja.
Para penikmat seni dapat menyaksikan cerita rakyat Malin Kundang dalam program #MusikalDiRumahAja yang dapat disaksikan mulai pukul 20.00 WIB di akun YouTube IndonesiaKaya secara bebas selama tujuh hari ke depan hingga episode baru diluncurkan.
Baca Juga: Sinopsis dan Link Streaming Gratis Drama Korea The K2
"Semoga sajian ini dapat menghibur dan diterima dengan baik oleh para penikmat seni di rumah," tambah Renitasari Adrian.
Naskah #MusikalDiRumahAja yang ditulis oleh Titien Wattimena ini, mengisahkan legenda dari Sumatera Barat, Malin Kundang.
Musikal ini merupakan sebuah pembelajaran bagi setiap anak, pembelajaran abadi yang tak lekang oleh zaman.
Malin Kundang diajak istrinya kembali ke kampung. Di situlah kemudian pasangan kaya raya ini bertemu ibu dari Malin Kundang. Namun Malin Kundang tak mau mengakui perempuan tua dan miskin itu sebagai ibunya.
Ia memaki bahkan mengusir ibunya pergi. Sang Bunda merana, semesta pun murka.
"Kisah Malin Kundang tentu sudah tidak asing bagi masyarakat Indonesia. Kisah klasik yang sudah diceritakan secara turun temurun ini, telah mewarnai masa kecil banyak anak Indonesia," tambah Nino Prabowo yang berperan sebagai Malin Kundang.
Musikal di Rumah Aja yang diproduseri oleh Bayu Pontiagust ini, disutradarai oleh sutradara teater Rama Soeprapto yang berkolaborasi dengan sutradara film Pritagita Arianegara.
Baca Juga: 3 Rekomendasi Film Netflix Bergenre Drama Romantis
Selain Nino Prabowo yang berperan sebagai Malin Kundang, program ini juga menghadirkan para peserta Indonesia Menuju Broadway, antara lain Dea Panendra sebagai Rubayah, Desmonda Cathabel sebagai Nur dan Naura sebagai narator.
Ini adalah panggung virtual perdana mereka pasca mendapatkan beasiswa pelatihan untuk mendapatkan ilmu panggung dengan standar broadway di Indonesia dan juga menginjakkan kaki ke jantung industri teater broadway, New York, Amerika Serikat pada 2019 yang lalu.