Memasak Lebih Nyaman, Ini 6 Cara Mudah Mengatur Dapur

Vania Rossa Suara.Com
Selasa, 21 Juli 2020 | 14:05 WIB
Memasak Lebih Nyaman, Ini 6 Cara Mudah Mengatur Dapur
Ilustrasi mengatur dapur. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dapur tak hanya digunakan sebagai tempat memasak, tetapi juga menyiapkan bahan makanan, menyantap makanan, atau bahkan berkumpul dengan anggota keluarga. Nah, agar semua kegiatan di dapur berlangsung nyaman dan menyenangkan, pastikan Anda mengatur dapur agar tertata dengan rapi.

Dilansir dari Huffpost, koki profesional berbagi kiat cara mereka mengatur dapur di rumah mereka.

1. Simpan sisa makanan dalam wadah tertutup dan simpan di tempat yang terlihat

Memasak dalam jumlah besar bisa menjadi teknik menghemat waktu dan mengurangi jumlah peralatan yang harus dicuci. Tapi, penting untuk diingat untuk menghabiskan makanan sebelum menjadi basi atau rusak.

Baca Juga: Kelewat Santuy, Pose Nenek-nenek Memasak di Atas Meja Ini Jadi Sorotan

"Sisa makanan harus disimpan di kulkas, di dalam wadah yang rapat dan dapat dilihat, sehingga tidak akan dilupakan," kata Palak Patel, seorang koki di Institute of Culinary Education, mengatakan kepada HuffPost.

Dia merekomendasikan untuk menggunakan wadah kaca dengan tutup yang rapat, karena itu yang terbaik untuk menjaga agar sisa makanan yang dimasak tetap segar.

2. Gunakan whiteboard untuk menulis stok bahan makanan yang ada di kulkas

Dengan cara ini, Anda akan lebih mudah mengetahui apa yang Anda miliki di dapur, dan bahan makanan apa yang bisa Anda gunakan.

Dan ketika ada bahan makanan penting yang habis, Anda bisa segera menyetok ulang tanpa harus mengecek ke dalam kulkas.

Baca Juga: Ada di Dapur, Ini 5 Bahan Alami untuk Perawatan Kulit Bersinar

3. Simpan bahan yang biasa digunakan agar mudah dijangkau, dan singkirkan apa yang tidak Anda gunakan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI