Suara.com - Plastik termasuk salah satu jenis sampah terbanyak yang ada di tempat pembuangan. Mulai dari kantong plastik, botol plastik, sampai bungkus berbagai produk kebutuhan rumah tangga.
Bukan hanya menumpuk di tempat pembuangan akhir atau TPA, sampah plastik juga turut mencemari laut.
Baru-baru ini, operasi pembersihan laut dari Great Pacific Garbage Patch yang terletak di antara pantai California dan Hawaii telah mengangkut sekitar 103 ton sampah plastik dari jaring ikan.
Pembersihan tersebut dilakukan selama 48 hari oleh Ocean Voyages Institute, yang mengklaim bahwa aksi itu menjadi pembersihan laut terbuka dan terbesar dalam sejarah.
Baca Juga: Limbah Covid-19: Sampah Masker dan Sarung Tangan Mengotori Laut
Selain sejumlah besar sampah konsumen, sampah juga mencakup peralatan penangkapan ikan komersial dan jaring harimau yang dibuang sembarangan ke laut.
"Kami melampaui target kami dalam menjaring 100 ton plastik, dan di masa-masa yang penuh tantangan ini, kami terus membantu memulihkan kesehatan lautan kita," ucap Mary Crowley, pendiri dan direktur eksekutif Ocean Voyages Institute, seperti dikutip dari IFL Science, Selasa (7/7/2020).
Dalam memenuhi kebutuhan rumah tangga, kita memang sering kali membutuhkan plastik. Bahkan hampir seluruh produk rumah tangga hingga kecantikan juga dibungkus dengan bahan plastik.
Sementara menerapkan hidup tanpa sampah atau zero waste memang tidak mudah. Namun Anda tidak harus selalu membuang pembungkus produk itu ke tempat sampah.
Ada banyak alternatif yang bisa dilakukan dengan mengubah fungsi benda plastik bekas produk. Salah satunya botol plastik yang bisa Anda manfaatkan sebagai pot bunga.
Baca Juga: Upaya Pakistan dalam Mengurangi Pemakaian Kantong Plastik Sekali Pakai
Dikutip dari akun Instagram Dinas Lingkungan Hidup Bogor, begini cara mudah membuat pot dari botol plastik.
Alat dan bahan:
- Botol ukuran sedang (350 -1.500 mililiter)
- Pisau
Cara pembuatan:
- Potong botol tepat dibagian tengah hingga menjadi dua bagian. Lubangi tutup botol dan biarkan tetap menutup.
- Bersihkan bagian dalam botol jika masih ada sisa air.
- Isi bagian bawah botol dengan air. Cukup setengah dari volume wadah.
- Bagian atas botol diisi dengan tanah dan tanaman, lalu letakkan di atas botol yang berisi air
Mudah bukan? Sekarang tugas Anda harus merawat dan memastikan tumbuhan itu tetap hidup. Selamat mencoba!