Dari Song Joong Ki hingga Bae Suzy, Ini 5 Perawatan Kulit Ala Artis Korea

Rabu, 15 Juli 2020 | 06:00 WIB
Dari Song Joong Ki hingga Bae Suzy, Ini 5 Perawatan Kulit Ala Artis Korea
Bae Suzy. (Instagram/@skuukzky)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kecantikan dan ketampanan para artis Korea Selatan memang mampu menyihir banyak orang. Kulit mereka yang tampak mulus dan putih bersih, kenyal, serta bersinar, membuat banyak orang mendambakan memiliki kulit serupa.

Tapi di balik kulit indah itu, pastinya mereka memiliki perawatan khusus sebelum tampil di layar kaca. Berikut perawatan kulit artis Korea Selatan, mengutip Cleo, (14/7/2020).

1. Song Joong Ki

Song Joong Ki [Instagram]
Song Joong Ki [Instagram]

Pemeran Kapten Yoo Si-jin ini memang memiliki kulit yang mengagumkan. Namun ternyata di balik kulit indahnya, ia kerap melakukan perawatan dengan mencuci wajah menggunakan susu setiap malam.

Baca Juga: Artis Korea Piknik Bikin Halu, Grup WhatsAap Keluarga: Calonnya Orang Mana?

Meski terdengar sedikit aneh, jika pernah merasakan spa susu, Anda pasti tahu betapa susu dapat membuat kulit menjadi lebih halus. Bahkan ahli kulit juga merekomendasikan perawatan ini karena susu mampu melarutkan kotoran dengan bantuan enzim lipase. Kandungan ini juga baik agar kulit menjadi rileks. Tertarik? Pilih susu yang belum dipasteurisasi, ya.

2. Song Hye Kyo

Song Hye Kyo. (Instgaram/@kyo1122)
Song Hye Kyo. (Instgaram/@kyo1122)

Artis satu ini terkenal dengan perawatan DIY, atau kerap bereksplorasi menggunakan bahan alami. Campuran favoritnya adalah putih telur dan madu yang diaplikasikan setiap dua minggu sekali.

Cukup pijatkan campuran tersebut ke kulit sampai mengering, dan bilas dengan air hangat. Madu adalah agen antibakteri alami dan sangat bagus untuk perawatan dan pencegahan jerawat, serta kaya antioksidan dan bersifat melembabkan, sehingga mampu memperlambat tanda-tanda penuaan

Sedangkan putih telur membantu mengecilkan pori-pori, sehingga kulit terasa lebih kencang. Benar-benar masker wajah yang sempurna.

Baca Juga: Yoona SNSD Ulang Tahun, 4 Bukti Artis Korea Cantik Ini Jago Masak

3. Bae Suzy

Bae Suzy. (Instagram/@skuukzky)
Bae Suzy. (Instagram/@skuukzky)

Aktris dan penyanyi ini menerapkan metode 424 pada kulitnya. Yaitu 4 menit menggosokkan minyak pembersih di wajahnya untuk menghilangkan make up, disusul 2 menit menggunakan pembersih berbusa, dan 4 menit membilasnya dengan air.

Metode yang dipakai lawan main Lee Seung Gi di Vagabond ini juga dikenal dengan metode pembersihan ganda. Metode ini memastikan bekas makeup dan kotoran yang menumpuk terangkat semua.

4. Ha Ji Won

ha Ji Won. (Instagram/@hajiwon1023)
ha Ji Won. (Instagram/@hajiwon1023)

Bagi aktris yang terkenal awet muda ini, tidak ada yang lebih penting daripada pelembap. Bagi pemeran King 2 Heart ini, pelembap adalah kunci dari sehatnya kulit dan memastikan kulitnya tidak kering hanya dalam waktu kurang dari 3 detik.

Setelah mencuci wajah, Ha Ji Won akan segera mengoleskan pelembap untuk mengembalikan kelembapan yang hilang selama pembersihan. Perempuan ini sangat ketat untuk aturan ini. tak heran jika ia dikenal sebagai orang yang tidak pernah tertinggal pelembap.

5. Kristal Jung

Krystal Jung. (Instagram/@vousmevoyez)
Krystal Jung. (Instagram/@vousmevoyez)

Kebersihan tentu yang paling utama, itulah mengapa kunci utama kulit sehat ala Kristal Jung adalah membersihkan semua makeup dan kotoran di wajahnya sebelum tidur.

"Saya memakai banyak krim pelembap sebelum saya pergi tidur. Begitulah cara saya merawat kulit, tidak ada yang istimewa. Saya tidak pernah melewatkan menghapus riasan saya. Tidak pernah! Ini sangat penting. Saya selalu memastikan saya minum banyak air dan berolahraga sebanyak yang saya bisa," ungkap Kristal Jung.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI