Suara.com - Roti canai ular viral di media sosial. Tentu bukan terbuat dari ular sungguhan, melainkan roti canai yang berbentuk mirip ular.
Ada juga sentilan netizen tentang malam pertama Dinda Hauw hingga curhat perempuan terkecil di dunia yang kesusahan mencari baju.
Simak berita lifestyle populer yang dihimpun Suara.com hari ini, Minggu 12 Juli 2020:
1. Bukannya Bikin Takut, Roti Canai Ular Ini Malah Ramai Dibeli
Baca Juga: Detik-detik Pengendara Motor Marah-marah Hadang Mobil Ambulans
Roti canai merupakan salah satu sajian kuliner khas Melayu yang populer di Medan, Aceh, hingga Malaysia dan Singapura.
Rasanya yang renyah, lembut dan gurih ini selalu membuat siapa pun yang ketagihan.
2. Malam Pertama Dinda Hauw Dimasakin Mie, Netizen: Tak Ada Sisa Lauk Resepsi?
Malam pertama Dinda Hauw dan Rey Mbayang ternyata nyaris tak berbeda jauh dengan pasangan muda biasanya. Mereka makan mie instan untuk berdua.
Baca Juga: Viral Order Ojol untuk Bawa Sepeda, Netizen: Ikutan Tren Malah Nyusahin!
Namun sepertinya kesederhanaan Dinda Hauw dan Rey Mbayang di malam pertama membuat netizen terbagi dua, antara yang pro dan kontra.
3. Diedit Warganet, Foto Suami Dinda Hauw Masak Mi Instan Ini Bikin Ngakak!
Belum lama ini, publik dikejutkan dengan berita pernikahan pasangan selebritis Dinda Hauw dan Rey Mbayang, Jumat (10/7/2020).
Banyak warganet yang berspekulasi bahwa keduanya melakukan prosesi ta'aruf sebelum akhirnya melangsungkan pernikahan. Uniknya lagi, kisah malam pertama pasangan pengantin muda ini mendadak jadi sorotan warganet.
4. Curhat Wanita Terkecil di Dunia, Sering Kesulitan Cari Baju untuk Dewasa
Nama Jyoti Amge bukan cuma dikenal sebagai model dan aktris saja. Wanita asal India ini juga memegang gelar Guinness World Records sebagai wanita terkecil di dunia.
Jyoti Amge mulai dikenal saat dirinya membintangi peran Ma Petite dalam American Horror Story musim keempat.
5. Terima Paket Belanja Online? Ini Protokol Kesehatan yang Wajib Dilakukan
Belanja online mungkin bukan lagi kebiasaan baru. Namun sejak pandemi covid-19 dan ketika PSBB masih diberlakukan, aktivitas belanja online jadi meningkat.
Meski telah menahan diri tetap di rumah agar terhindar dari infeksi, virus bisa saja datang dari luar yang terbawa melalui bingkisan paket yang kita pesan. Karena itu, Gugus Tugas Penaganan Covid-19 menyarankan tetap menerapkan protokol kesehatan saat menerima paket.