Suara.com - Sudah dibuka, luapkan kejenuhan setelah di rumah aja selama masa karantina mandiri cegah covid-19, dengan mengunjungi The Lost World Castle, di Dusun Petung, Desa Kepuharjo, Cangkringan, Sleman. Tetap memperhatikan protokoler kesehatan, destinasi ini cukup direkomendasi karena keindahan alam dan konsep bangunannya.
Wahana-wahana di sini memanfaatkan batu sisa erupsi Merapi sebagai bahan bakunya. Saat kabut turun, suasana jadi makin menarik untuk latar foto.
Populer sebagai wisata hits di Yogyakarta, Lokasi wisata instagramable ini berjarak 29 km dari pusat kota dan berada tepat di lereng Gunung Merapi.
Terletak di Kepuharjo, Cangkringan, tempat wisata yang menjual keindahan alam di lereng gunung Merapi, dipadu dengan fasilitas untuk foto selfie, The Lost World Castle, banyak dikunjungi wisatawan.
Baca Juga: Bangunan Belanda di Lereng Merapi, Pesanggrahan Ini Jadi Wisata Angker
Nah, apa yang paling ikonik? Tempat wisata tersebut dikelilingi tembok kokoh seperti yang di China. Tidak heran, kalau sebagian pengunjung menjulukinya Benteng Takeshi, dan ada pula yang menyebutnya Tembok Besar.
Di The Lost World Castle terdapat banyak sekali spot selfie dan spot fotografi yang unik. Misalnya ada spot fotografi berupa anjungan dengan semacam sayap malaikat. Lalu ada juga spot fotografi berupa balon udara dan lukisan 3 dimensi.
Kemudian bangunan bertema kastil eropa abad pertengahan juga tak kalah ikonik bikin wisatawan betah berfoto-foto.
Selain berfoto ria, keasyikan lainnya adalah kamu bisa menyaksikan pemandangan Kota Yogyakarta dari atas ketinggian. Dan saat senja hari, kamu juga bisa menyaksikan indahnya sunset di ufuk barat yang pastinya menyajikan pesona yang luar biasa.
Baca Juga: Memasuki Masa Transisi New Normal, Amankah Untuk Traveling?