Nekat Gelar Pesta di Rumah, Sosialita Ini Menyesal setelah Positif Covid-19

Minggu, 05 Juli 2020 | 13:59 WIB
Nekat Gelar Pesta di Rumah, Sosialita Ini Menyesal setelah Positif Covid-19
Sosialita yang Gelar Pesta Saat Pandemi (instagram.com/ashleybronczek)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seorang sosialita asal Amerika Serikat mengaku menyesal karena telah "menempatkan orang lain dalam risiko" akibat pesta taman yang digelar di rumahnya beberapa waktu silam.

Ashley Taylor Bronczek adalah sosialita berumur 37 tahun yang tinggal di Washington D.C. dan merupakan salah satu pimpinan The Washington Ballet.

Sebulan lalu, dia menggelar pesta di rumah terlepas dari situasi pandemi virus corona. Meski begitu, Ashley Taylor Bronczek lekas menyesal keesokan paginya.

"Pada 18 Juni, aku menggelar pesta makan malam pribadi di halaman belakang untuk penggalangan dana The Washington Ballet, di mana aku adalah salah satu ketua," ungkap Bronczek.

Baca Juga: Parah! Kumpulan Mahasiswa Sengaja Bikin Pesta Covid-19 untuk Berbagi Virus

"Total ada 11 pasangan yang juga merupakan teman dekatku hadir untuk merayakan kesuksesan acara ini," tambah Ashley Taylor seperti dilansir People.

Sosialita yang Gelar Pesta Saat Pandemi (instagram.com/ashleybronczek)
Sosialita yang Gelar Pesta Saat Pandemi (instagram.com/ashleybronczek)

Namun, pada pagi hari setelah pesta digelar, Ashley Taylor Bronczek menyebutkan bahwa dirinya bangun tidur dengan kondisi "seperti dilindas truk".

"Aku berbicara pada dokter pribadiku, melakukan tes Covid hari itu, dan segera memberitahu temanku soal gejala mirip Covid yang kualami."

"Begitu hasil tesnya dikonfirmasi positif, aku menghubungi semua orang yang berdekatan denganku selama seminggu terakhir untuk mengingatkan mereka dan meminta maaf."

Permintaan maaf ini juga diunggah Ashley Taylor Bronczek lewat Instagram miliknya.

Baca Juga: Sejumlah Siswa Gelar Pesta Covid-19: Siapa Cepat Tertular Dapat Hadiah

Di sana, sosialita ini berharap agar orang-orang belajar dari kesalahannya dan tidak mengulangi hal serupa. Dia juga mengingatkan semua orang untuk mematuhi imbauan social distancing dan memakai masker.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI