Suara.com - Demi melepas dahaga, minuman menyegarkan di siang hari tentu saja kurang lengkap rasanya tanpa tambahan es batu. Namun apa jadinya jika ada seseorang berjualan es batu secara online?
Sebenarnya, es batu sangat mudah dibuat sendiri di rumah selagi ada lemari pendingin alias kulkas. Kita hanya perlu menuangkan beberapa liter air ke dalam plastik, mengikatnya kemudian memasukannya di kulkas.
Aneh tapi nyata, belum lama ini publik lagi-lagi dikejutkan dengan aksi nyeleneh seorang penjual yang menjual dagangannya berupa es batu secara online.
Dari foto yang diunggah @txtdarionlshop ini, tampak seseorang menjual es batu melalui aplikasi marketplace Shopee.
Baca Juga: Unik Banget, Ada Es Krim Rasa Petai, Siapa Mau Coba?
Es batu tersebut dijual seharga seribu per plastiknya. Padahal jika dikirim, secara nalar tentu saja es batu ini akan meleleh dan kembali menjadi air biasa.
Namun siapa sangka, ternyata ada pula orang yang membeli es batu ini via toko online.
Tentu saja, cuplikan foto seseorang menjual es batu secara online ini membuat warganet lainnya terheran-heran sekaligus tertawa.
Tidak sedikit pula warganet yang memberikan berbagai tanggapan lewat kolom komentar.
"Kenapa harus beli sih, kan bisa bikin sendiri," sebut seorang warganet sembari memasang emoji menangis.
Baca Juga: Diaduk di Ember Besar, Es Susu Permen Karet Surabaya Ini Bikin Ngiler
"Ini ada yang lebih murah Rp 500 dan banyak yang beli pula," imbuh warganet lainnya.