Ini Alasan Kopi Lebih Nikmat Diminum Saat Masih Panas

Vania Rossa Suara.Com
Kamis, 25 Juni 2020 | 21:54 WIB
Ini Alasan Kopi Lebih Nikmat Diminum Saat Masih Panas
Kopi manual brewing bisa disebuh sendiri di rumah. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Bagaimana membuat kopi yang enak di rumah

Rasio air terhadap kopi juga memengaruhi kekuatan kopi dan rasanya, kata Giuliano. Dia menyarankan untuk bereksperimen dengan perbandingan kopi dan air dalam jumlah berbeda, serta menggunakan teknik seduh yang berbeda, untuk menemukan rasa kopi ideal untuk Anda.

"Kesalahan nomor satu yang dilakukan orang adalah menggunakan terlalu sedikit bubuk kopi ketika mereka membuat kopi di rumah," kata Giuliano.

Rekomendasi untuk membuat kopi panas yang nikmat adalah 28 gram kopi per 500 ml air, katanya.

Baca Juga: Studi: Minum Kopi Secara Teratur Mengurangi Risiko Aritmia

Sedangkan untuk kopi dingin, resep New-Brewed Iced Coffee dari The New York Times menyarankan 50 gram kopi bubuk diseduh dengan 350 ml air dingin untuk mendapatkan secangkir kopi cold brew. Untuk jumlah yang lebih besar, mirip dengan minuman dingin Starbucks, The Kitchn menggunakan 226 gram kopi pada 2 liter air.

Jika Anda ingin secangkir kopi dengan rasa yang konsisten di rumah, Rao menyarankan menggunakan timbangan untuk menimbang bubuk kopi, dan simpan catatan rasio pilihan Anda dan memahami cara penyeduhan yang Anda pilih.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI