Tiga Resep Pasta Enak untuk Makan Malam Bersama Pasangan, Romantis!

M. Reza Sulaiman Suara.Com
Rabu, 24 Juni 2020 | 16:31 WIB
Tiga Resep Pasta Enak untuk Makan Malam Bersama Pasangan, Romantis!
Ilustrasi makan malam romantis. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ingin merayakan hari jadi pernikahatan atau sekadar melakukan kencan romantis? Anda bisa mengikuti resep pasta enak ini untuk makan malam bersama pasangan.

Ya, pasta merupakan salah satu menu makan malam populer. Selain porsinya yang sedang, pasta juga memiliki kesan mewah ketika disajikan sebagai makan malam.

Ingin membuat resep pasta enak untuk pasangan? Simak contoh-contohnya berikut ini ya!

1. Jadi Favorit Hamish Daud, Begini Resep Pasta Curang Ala Raisa

Baca Juga: Resep Ketoprak Jakarta, Anti Ribet Tapi Rasanya Maknyus

Ilustrasi sajian pasta. (Sumber: Shutterstock)
Ilustrasi sajian pasta. (Sumber: Shutterstock)

Penyanyi Raisa juga turut mengikuti anjuran pemerintah untuk melakukan social distancing demi memutus penyebaran virus corona, dan untuk memanfaatkan waktu luangnya selama di rumah aja, isteri Hamish Daud ini turut memamerkan kebolehannya dalam memasak, berbagi resep dengan nama yang unik Pasta curang. Seperti apa ya tampilan dan rasanya?

Dalam video singkat yang ia unggah di akun Instagramnya, @raisa6690, ibu satu anak ini membagikan resep memasak pasta dengan beberapa bahan instan.

Bahan:

1 pak pasta
500 ml air
1 sdm pasta tomat instan
2 kaleng tomat kupas
1 kaleng daging kornet
1 siung bawang Bombay
4 siung bawang putih
1 sdt blackpaper
2 sdm minyak zaitun
3 buah sosis
1 sdm anchovy/ikan asin
1 sdt garam
1 sdm smoked paprika powder
2 sdm brown sugar
1 sdm herbs powder
Keju parmesan

Baca selengkapnya

Baca Juga: 5 Inspirasi Resep Masakan Lezat dan Sehat untuk Ayah di Hari Ayah Sedunia

2. Resep Pasta Bolognese ala William Gozali, Sang Juara Masterchef

Sajian Pasta Bolognase ala William Gozali, juara Masterchef Indonesia Season 3. (Youtube/ William Gozali)
Sajian Pasta Bolognase ala William Gozali, juara Masterchef Indonesia Season 3. (Youtube/ William Gozali)

Pasta Bolognese menjadi menu khas makanan Italia yang cukup familiar di Indonesia. Tapi, jangan takut bakal gak bisa meniru resep masakan lezat ini. 

Bahan-bahan yang ditumis:

300 gram daging sapi giling
200 gram daging ayam giling
1/2 sdt oregano kering
1 bawang bombay
1 wortel kecil
3 lembar daun salam kering atau bay leaves
1/2 paprika hijau
1 tomat segar
2 sendok makan tomato paste
120 ml tomato ketchup atau saus tomat botolan
350 ml tomato puree atau 4 tomat segar di blender
350 ml air putih berish
1/2 sendok makan perasa sapi atau beef powder
2 sendok teh garam
1 sendok teh lada hitam
Gula jika suka

Baca selengkapnya

3. Cobain Resep Pasta Carbonara Bakso Telur Asin

Resep Pasta Carbonara Bakso Telur Asin ala Chef Dhea Annisa. [Suara.com/Firsta Nodia]
Resep Pasta Carbonara Bakso Telur Asin ala Chef Dhea Annisa. [Suara.com/Firsta Nodia]

Apa jadinya jika pasta bertemu dengan bakso? Hal ini bisa Anda temukan dalam resep Pasta Carbonara Bakso Telur Asin ala Chef Dhea Annisa.

Resep ini tentu bisa Anda coba untuk menyiapkan hidangan berbuka yang tak biasa. Bekerja sama dengan Bakso Sumber Selera, ini resep Pasta Carbonara Bakso Telur Asin yang tentunya mudah untuk disajikan.

Bahan Baku

1/2 bungkus Angel Hair Pasta
5 buah telur asin matang, pisahkan putih dan kuningnya
7 butir Bakso Sumber Selera, belah atasnya
5 buah jamur champignon, iris
3 siung bawang putih ukuran besar
5 lembar daun kari
100 ml susu cair
4 buah cabai rawit merah (jika suka pedas)

Baca selengkapnya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI