Suara.com - Jangan terburu membuang kantung teh hijau bekas Anda minum hari ini. Karena rupanya kantung teh hijau bekas bisa dimanfaatkan untuk kecantikan kulit Anda, lho.
Teh hijau telah dikenal lama memiliki manfaat sehat, terutama untuk kulit. Kandungan antioksidan, antiiflamasi, dan antibakterinya melindungi kulit dari penuaan dini, kerusakan akibat sinar UV, inflamasi, dan sensitivitas.
Tak hanya itu, teh hijau juga membantu mencerahkan dan membersihkan kulit. Dan hal tersebut bisa kita dapatkan hanya dengan memanfaatkan kantung teh hijau bekas.
Apa saja yang bisa kita lakukan? Dikutip dari Times of India, berikut hal-hal yang bisa dilakukan dengan memanfaatkan kantung teh hijau bekas untuk kesehatan kulit.
Baca Juga: Perawatan Kecantikan ala Heidi Klum, Pakai Sampo Bayi untuk Cuci Wajah!
1. Menghilangkan kantung mata
Segera masukkan kantung teh hijau bekas ke dalam kulkas begitu selesai Anda gunakan, lebih baik biarkan semalaman. Lalu aplikasikan kantung teh ini di atas mata tertutup selama 10-15 menit untuk relaksasi, meredakan stres dan otot mata yang lelah, serta menghilangkan kantung mata.
2. Scrub tubuh
Kantung teh hijau bekas juga bisa digunakan sebagai scrub tubuh. Caranya mudah, potong kantung dan keluarkan daun teh. Gunakan daun teh, tambahkan satu sendok teh bubuk oat, satu sendok teh madu, dan setengah sendok teh jus lemon. Aduk menjadi pasta.
Pasta ini bisa Anda aplikasikan di seluruh wajah dan tubuh Anda untuk mengeksfoliasi kulit mati dan memperbaiki kulit.
Baca Juga: Menyeduh Green Tea? Ahli Ungkap Rasio Suhu Air dan Teh yang Ideal
3. Masker wajah