Sudah Dibuka Kembali, Intip Indahnya Pemandian di Kaki Gunung Batur

Rabu, 17 Juni 2020 | 13:30 WIB
Sudah Dibuka Kembali, Intip Indahnya Pemandian di Kaki Gunung Batur
Sudah Dibuka Kembali, Intip Indahnya Pemandian di Kaki Gunung Batur Ini. (Instagram/@toyadevasya)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sambut new normal, sejumlah destinasi wisata di Bali telah kembali dibuka untuk wisatawan. Salah satunya yakni pemandian air panas di kaki Gunung Batur bernama Toya Devasya.

Kabar ini disampaikan langsung oleh pihak pengelola lewat akun media sosial Instagram resmi Toya Devasya.

Dibukanya kembali hot spring waterpark ini menjadi hasil dari pertemuan manajemen Toya Devasya dengan Kapolres Bangli. Toya Devasya kembali dibuka pada tanggal 15 Juni 2020 lalu, lengkap dengan restoran serta fasilitas pendukung lainnya.

Namun untuk fasilitas adventure, water sport serta spa, sementara waktu belum dibuka hingga pemberitahuan lebih lanjut nantinya.

Baca Juga: Diajak Wisata ke Pemandian Alam, Bocah Ini Tewas Tercebur Sumber Air Panas

Sudah Dibuka Kembali, Intip Indahnya Pemandian di Kaki Gunung Batur Ini. (Instagram/@toyadevasya)
Sudah Dibuka Kembali, Intip Indahnya Pemandian di Kaki Gunung Batur Ini. (Instagram/@toyadevasya)

Kendati demikian, Toya Devasya tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat demi mencegah penyebaran Virus Corona atau Covid-19.

Beberapa upaya yang dilakukan oleh pihak pengelola pemandian Toya Devasya, di antaranya memasang poster himbauan protokol kesehatan pada tempat strategis agar dilihat oleh pengunjung.

Sudah Dibuka Kembali, Intip Indahnya Pemandian di Kaki Gunung Batur Ini. (Instagram/@toyadevasya)
Sudah Dibuka Kembali, Intip Indahnya Pemandian di Kaki Gunung Batur Ini. (Instagram/@toyadevasya)

Sebanyak 1000 masker gratis juga akan dibagikan oleh pengunjung Toya Devasya di awal setelah pembukaan berlangsung.

Berikut rincian protokol kesehatan yang diterapkan Toya Devasya untuk para pengunjung.

Kedatangan:

Baca Juga: Digerebek! 16 Gay di Pemandian Air Panas Berasal dari Jakarta dan Tangerang

  • Pengecekan suhu tubuh
  • Jaga jarak atau physical distancing
  • Area untuk mencuci tangan atau handwash station
  • 1000 masker untuk pengunjung pertama

Aktivitas:

  • Menjaga jarak ketika berada di dalam area pemandian
  • Menggunakan hand sanitizer setiap selesai melakukan transaksi

Selesai:

  • Wajib membilas dan mengganti pakaian usai berendam
  • Pengembalian gelang
  • Mencuci tangan sesudah melakukan transaksi refund

Bagaimana travelers yang sedang berada di Bali? Tertarik untuk bersantai sejenak di Toya Devasya?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI