Suara.com - Dalam kondisi pandemi virus corona atau Covid-19 banyak orang butuh duit lantaran penghasilannya dipotong atau berkurang.
Tentunya tidak mudah untuk mendapat atau menghasilkan uang dalam waktu singkat dan cepat.
Tapi, yang tidak banyak diketahui, bahwa sebenarnya ada banyak pilihan pekerjaan mudah, sederhana dan tanpa modal yang bisa kamu kerjakan.
Setelah melakukan pekerjaan-pekerjaan di bawah ini lanjutkan dengan perencanaan dan fokus pada sesuatu yang lebih besar. Berikut daftar bagaimana kamu bisa mencari uang dengan cepat, yang dilansir Entrepreneur.
Baca Juga: Agar Mapan Finansial, Tinggalkan 7 Kebiasaan Buruk Ini di Usia 30 tahun
1. Jual Buku dan Game lama di Situs Jual Beli Online
Situs jual beli online membuat semua orang lebih mudah untuk menjual berbagai barang, termasuk buku dan game lama.
Kamu bisa menghasilkan uang, dengan menjual beberapa buku pelajaran yang sudah tidak digunakan.
Pastikan buku-buku itu dalam kondisi baik. Jangan sampai kamu mendapatkan ulasan negatif. Ingat, jujurlah tentang kerusakan apa pun.
2. Menjadi Personal Trainer
Kalau kamu suka olahraga dan mengerti kebugaran, kamu bisa menjadi perdonal trainer atau pelatih pribadi.
Baca Juga: Cara Atur Keuangan setelah Gaji DIpotong saat Pandemi Corona
Orang-orang akan membayar untuk mendapatkan jasa pelatih pribadi, untuk mencapai tujuan mereka.
Kamu bisa berkenalan dengan orang-orang yang sedang bekerja di gym.
amu mungkin memerlukan sertifikasi untuk melakukan ini dan persetujuan gym.
3. Guru Les Privat
Orang tua selalu mau berinvestasi untuk masa depan anak-anak mereka.
Jika kamu memiliki banyak pengetahuan dalam mata pelajaran seperti matematika, sains atau komputer, kamu bisa jadi guru les privat untuk mengajar siswa.
4. Bantuan Berkebun di Rumah
Menawarkan jasamu sebagai tukang kebun dapat membuatmu menghasilkan uang cukup cepat untuk memenuhi beberapa kebutuhan mendesak.
Ada banyak pilihan mulai dari memotong dan mencabuti rumput hingga mendekor kebun dan dekorasi taman.
5. Menyewakan kamar untuk AirBnB
AirBnB bisa menjadi platform hebat untuk menyewakan kamar. Kamu dapat menghasilkan banyak uang, terutama jika kamu tinggal di tujuan wisata.
Jika kamu tidak keberatan dengan keberadaan orang asing, maka ini jelas merupakan pilihan. Kamu bahkan bisa menyewakan seluruh rumah jika kamu benar-benar putus asa.