4 Tas Wanita Termahal di Dunia, Harganya Capai Puluhan Miliar Rupiah

Jum'at, 05 Juni 2020 | 14:05 WIB
4 Tas Wanita Termahal di Dunia, Harganya Capai Puluhan Miliar Rupiah
Ilustrasi tas (Pixabay/Free-Photos)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Tas Tangan Wanita Termahal di Dunia (instagram.com/luxuryboutiqueitalyemme)
Tas Tangan Wanita Termahal di Dunia (instagram.com/luxuryboutiqueitalyemme)

Di peringkat kedua hingga keempat, ada tas buatan Hermes yang dinamai Kelly Rose Gold. Seperti namanya, tas ini dibuat dari emas asli.

Hermes Kelly Rose Gold dibuat oleh ahli perhiasan Pierce Hardy agar memiliki tekstur serupa kulit buaya. Selain itu, ada 1.160 permata yang terpasang di tas ini.

Hermes Kelly Rose Gold butuh waktu 2 tahun untuk dibuat dan hanya tersedia 12 di seluruh dunia. Tas ini dihargai 2 juta USD atau 27,8 miliar rupiah.

3. Hermes Birkin Bag by Ginza Tanaka

Baca Juga: 5 Terpopuler: Camilan Ungkap Kepribadian, Viral Hermes Blanket Challenge

Tas Tangan Wanita Termahal di Dunia (instagram.com/ginzatanaka_jp)
Tas Tangan Wanita Termahal di Dunia (instagram.com/ginzatanaka_jp)

Di posisi ketiga, ada Birkin Bag buatan Hermes yang berkolaborasi dengan desainer Jepang Ginza Tanaka.

Tas ini dibuat dengan warna platinum dan memiliki 2.000 butir permata di permukaannya. Selain itu, hiasan batu permata di tengah tas juga bisa dilepas dan digunakan sebagai bros.

Tas Hermes satu ini dihargai 1,4 juta USD atau 19,5 miliar rupiah.

4. Hermes Chaine d' Ancre Bag

Tas Tangan Wanita Termahal di Dunia (facebook.com/Shades of Fashion)
Tas Tangan Wanita Termahal di Dunia (facebook.com/Shades of Fashion)

Terakhir, ada tas unik buatan Hermes yang memiliki desain serupa jeruji dan rantai penjara. Tas ini memiliki 1.160 permata di permukaannya.

Baca Juga: Hermes Blanket Challenge, Tantangan Khusus Sosialita Tajir Melintir

Bukan cuma bahannya yang mahal, tas Hermes Chaine d' Ancre Bag ini juga merupakan hasil kolaborasi dengan desainer ternama Pierre Hardy dan hanya ada 3 di dunia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI