Suara.com - Banyak orang percaya jika memiliki pasangan dapat berdampak positif bagi hidup. Maka, tidak heran pula jika banyak yang ingin cepat-cepat melepas status jomblo.
Istilah jomblo sendiri terkadang identik dengan ejekan. Padahal, menjadi jomblo bukanlah sesuatu yang memalukan.
Sebaliknya, ternyata ada beberapa manfaat positif bagi kamu yang masih jomblo atau memilih untuk tetap single.
Dilansir dari laman Boldsky, yuk simak apa saja manfaat jomblo!
Baca Juga: Sindir Anak Tak Hormati Orangtua, Raul Lemos Dikritik Warganet
1. Kamu bebas hidup sesuai aturanmu
Hal terbaik dari tidak memiliki pasangan adalah kamu bisa hidup bebas. Kamu bisa melakukan apa pun yang kamu inginkan, traveling ke berbagai tempat, atau memakai baju yang diinginkan tanpa diatur-atur.
Tidak hanya itu, kamu pun bisa bebas menjadi diri sendiri tanpa harus minta izin ke orang lain.
2. Kamu bisa bertemu orang-orang baru
Bagi kamu yang suka bertemu banyak orang dan bersikap akrab, menjadi jomblo bisa membawa keuntungan.
Baca Juga: Sakit Hati Anaknya Disebut Jomblo, Ibu Ini Banting Tetangga
Kamu tidak perlu takut membuat orang lain cemburu, dan kamu bisa bebas memperluas lingkaran pertemanan tanpa merasa bersalah.