Suara.com - Mozzarella adalah keju tradisional Italia yang paling banyak digemari di seluruh dunia. Keju ini memiliki tekstur yang lembut, lumer dan lengket.
Nah, di Hari Keju yang diperingati setiap 4 Juni ini, simak fakta menarik keju favorit hampir semua orang ini yuk. Berikut beberapa di antaranya yang dilansir Just Fun Facts.
1. Mozzarella pertama kali dibuat di Italia Selatan dekat Napoli
Legenda mengatakan bahwa mozzarella pertama kali dibuat ketika dadih keju secara tidak sengaja jatuh ke dalam ember berisi air panas di sebuah pabrik keju di dekat Napoli. Dan segera setelah itu, pizza pertama di dunia pun dibuat!
Baca Juga: PSBB Diperpanjang, Warga Jakarta Boleh Keluar Rumah Mulai Jumat Besok
2. Awalnya, mozzarella hanya dibuat dengan susu kerbau
Di Italia, mozzarella tradisional (mozzarella di bufala) dibuat dari susu kerbau, karena kerbau Italia ada di semua wilayah negara tersebut.
3. Arti mozarella
Kata "mozzarella", berasal dari dialek Neapolitan yang digunakan di Campania, yakni mozza atau mozzare yang berarti memotong.
4. Istilah ini muncul pada 1570
Istilah ini pertama kali disebutkan pada 1570, dikutip dalam buku masak oleh Bartolomeo Scappi, ia menuliskan sebuah resep menggunakan krim susu, mentega segar, keju ricotta, mozzarella segar dan susu.
5. Cara unik penyimpanan mozzarella di Italia
Bola mozzarella segar dijual dalam larutan air garam, whey atau air untuk membantu menjaga kelembaban dan bentuknya.
6. Rahasia menyajikan mozarella
Mozzarella paling beraroma ketika disajikan pada suhu kamar. Jadi, buka keju dan keluarkan dari lemari es setidaknya satu jam sebelum disajikan.
Baca Juga: Kabar Terbaru Kasus Lucinta Luna, Ajukan Eksepsi dan Ganti Pengacara
7. Alasan mozzarella paling pas untuk pizza
Keju ini dianggap sebagai keju terbaik untuk pizza karena beberapa alasan, di antaeanya ialah rasanya yang lembut, rasanya seperti susu, teksturnya yang halus, elastis, dan meltabilitasnya yang luar biasa.