Suara.com - Anya Geraldine termasuk figur publik yang kerap menarik perhatian warganet di media sosial. Unggahannya di Instagram sering kali ditanggapi warganet dengan banjir rayuan gombal.
Baru-baru ini, Anya Geraldine kembeli bikin unggahan yang mengundang banyak warganet melontarkan gombalannya. Dia mengunggah tangkap layar cuitannya sendiri di akun Twitter @Anyaselalubenar.
"Pen nikah bosen tidur sendiri," tulis Anya Geraldine dalam cuitannya, Minggu (31/5/2020) kemarin.
Selebgram satu ini lalu menyertakan kalimat kontradiktif sebagai keterangan foto. "Nggak gitu juga sih sebenernya," ungkapnya.
Baca Juga: Hamil 2 Minggu, Zaskia Gotik : Pas Nikah Lagi Masa Subur
Meski begitu, unggahan Anya Geraldine itu terlanjur diartikan sebagai kode kebelet nikah oleh kebanyakan pengikutnya di Instagram. Tak heran, banyak warganet yang kemudian melempar rayuan mereka.
"Corona melumpuhkan sistem pendidikan, perekonomian, dan kegiatan lainnya, termasuk pertemuan antara kita," ungkap seorang warganet yang mendadak bikin puisi cinta bertema virus corona.
"Oke besok aku ke sana bawa abah umi," komentar warganet lain.
"Iya, sabar. Habis ini, ya," balas warganet lain di kolom komentar.
Ada pula warganet yang berkomentar, "Beb, tolong bilangin ortumu. Besok aku ke rumah ya, sama mama papa ya. Buar ngelamar kamu."
Baca Juga: Anya Geraldine Bolehkan Cowok Bersikap Nakal Kepadanya Asalkan...
"Nih, aku sama keluarga otw rumah kamu," tulis warganet lain.
"Jiwa menafkahiku meronta-ronta," komentar warganet lainnya.
Namun, ada juga yang malah seolah curhat dengan menulis komentar, "Pengin nikah tapi bingung nikah sama siapa."
"Sama," balas seorang warganet sambil menyertakan emoji sedih.
Sementara itu, hingga Senin (1/6/2020), unggahan Anya Geraldine tersebut telah disukai sebanyak lebih dari 200 ribu kali di Instagram.
Cuitannya di Twitter pun juga ramai ditanggapi warganet hingga mengumpulkan lebih dari 27 ribu likes dan 3,3 retweets. Banyak juga warganet yang membalas cuitan Anya Geraldine dengan berbagai komentar.
"Pengen nikah, bosen cari nafkah sendiri," komentar salah satu warganet di Twitter.