- Panaskan minyak, masukan lengkuas dan sereh, lalu masukan bumbu halus, daun jeruk, daun salam tumis sampai harum.
- Masukan ayam kampung, aduk hingga rata sambil masukkan santan cair, gula merah, garam, chicken powder, air asam, masak dengan api sedang agar meresap bumbunya.
- Masukkan santan kental sambil dicicipi dan koreksi rasanya, setelah matang dan rasanya pas, angkat.
- Siapkan piring, sajikan opor ayam kampoeng dengan taburan bawang goreng dan emping.
Selain ketupat, opor ayam kampung khas Lebaran ini cocok pula ditemani lontong atau nasi pulen hangat. Sangat pas disantap bersama keluarga tercinta di hari Kemenangan, selamat mencoba!