Stres merupakan alasan terbesar dari kurang tidur, yang meningkatkan risiko timbul lingkaran hitam di bawah mata.
Melakukan yoga atau meditasi dapat memberimu rasa tenang dan membantu menyeimbangkan hidup Anda kembali. Tak hanya menjauhkan Anda dari insomnia, dalam prosesnya juga membantu menghilangkan lingkaran hitam di bawah mata.
4. Pastikan tidur selama 8 jam
Kurang tidur jadi satu dari sekian alasan seseorang timbul kantung mata dan lingkaran hitam di bawah mata.
Baca Juga: Anak Kurang TIdur hingga Timbul Kantung Mata, Begini Cara Mengatasinya
Sehingga, cara termudah dan paling alami untuk menghilangkannya adalah dengan tidur yang cukup, yakni minimal 8 jam sehari. Tidur yang nyenyak dan cukup tak hanya menyingkirkan rasa tidak nyaman dalam tubuh, tapi juga menyehatkan kulit.