Suara.com - Terapkan Jarak Sosial, Maskapai Ini Tiadakan Kursi Tengah
Maskapai penerbangan bertarif rendah asal Amerika Serikat, Jetblue telah meniadakan kursi tengah di bangku tiga deret demi mematuhi protokol kesehatan menjaga jarak untuk mencegah penyebaran virus corona penyebab sakit Covid-19.
Hal itu rencananya akan diberlakukan pada Juni hingga musim libur di AS 4 Juli mendatang.
"Kami jamin Anda tak akan duduk bersebelahan dengan orang asing. Kalau Anda melihat ada tiga orang duduk berdampingan dalam satu deret bangku, kami pastikan mereka adalah orang yang bepergian bersama," kata perwakilan Jetblue Derek Dombrowski seperti yang dikutip Suara dari Antara, Kamis (21/5/2020).
Baca Juga: 4 Dampak Psikologis Saat Seseorang Kehilangan Pekerjaan
Protokol kesehatan lain yang diberlakukan adalah memonitor suhu tubuh para awak kabin dan fogging elektrostatik pesawat.
Bangku tengah akan diblok di pesawat jenis Airbus dan bangku dekat lorong akan diblok di pesawat yang lebih kecil, Embraer 190.
Seiring dengan dilonggarkannya aturan lockdown di AS maka "akan lebih banyak orang yang bepergian dengan pesawat dan kami ingin mereka merasa aman dengan Jetblue," kata COO Jetblue Joanna Geraghty.
Bukan hanya Jetblue, beberapa maskapai AS juga sudah berkomitmen mengurangi penumpang untuk menjaga jarak.
American Airlines misalnya, telah membloking 50 persen kabin utama baik bangku tengah maupun bangku-bangku yang dekat dengan tempat duduk pramugari.
Baca Juga: Tanda Tangani Kontrak Baru, Manuel Neuer di Bayern Munich hingga 2023
Namun pada praktiknya, pada hari Minggu (17/5) salah satu pengguna Twitter mengunggah betapa penuhnya situasi di dalam kabin pesawat American Airlines.