Lebih Sehat dan Tetap Enak, Ini Resep Kue Nastar Untuk Penderita Diabetes

M. Reza Sulaiman Suara.Com
Rabu, 20 Mei 2020 | 14:12 WIB
Lebih Sehat dan Tetap Enak, Ini Resep Kue Nastar Untuk Penderita Diabetes
Ilustrasi kue nastar untuk penderita diabetes. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Lebih Sehat dan Tetap Enak, Ini Resep Kue Nastar Untuk Penderita Diabetes

Hari Raya Idul Fitri memang jadi kebahagiaan untuk umat Islam. Selain kita tidak lagi berpuasa, kita juga akan menyantap aneka makanan lezat dan nikmat, termasuk kudapan kue lebaran yang sayang untuk dilewatkan.

Tapi jadi persoalan lain bagi penderita diabetes, karena salah-salah makan nastar malah bikin gula darahnya naik dan diabetesnya jadi tidak terkontrol.

Namun tenang, Chef Bahran Corporate Executive Chef Prasanthi Hotels and Resort punya resep membuat kue nastar untuk penderita diabetes. Tentu saja berdasarkan panduan 'membuat kue kering untuk pasien diabetes'.

Baca Juga: Bentuk Nastar Ini Bikin Ngakak Warganet

Bagaimana cara membuatnya dan apa saja bahannya? Berikut ia bagikan dalam acara diskusi online, Rabu (20/5/2020).

Bahan untuk kulit:

  • 550 gram tepung gandum.
  • 70 gram tepung maizena.
  • 235 gram margarin lemak rendah.
  • 235 gram mentega lemak rendah.
  • 80 gram gula halus (gunakan gula khusus penderita diabetes).
  • 80 gram susu bubuk rendah lemak.
  • 4 butir kuning telur.

Bahan untuk selai nanas:

  • 2 kilogram nanas madu parut (dua buah nanas madu).
  • 50 gram gula aren kampung.
  • 5 cm kayu manis.
  • 8 buah cengkeh.
  • 1 sdt garam halus.
  • 2 sdt air jeruk nipis atau lemon.
Ilustrasi kue nastar (Pixabay)
Ilustrasi kue nastar (Pixabay)

Bahan untuk olesan:

  • 4 kuning telur.
  • 1 sdt gula (gunakan gula khusus untuk penderita diabetes).
  • 1 sdm susu tawar cair atau susu kedelai.

Cara membuat selai nanas :

Baca Juga: Kecelakaan Dapur Bikin Ngakak, Kue Nastar Malah Terinjak Kaki 'Dajjal'

  • Campur nanas madu, gula aren kampung, kayu manis, cengkeh, garam, dan air jeruk nipis atau lemon.
  • Masak di atas api kecil sambil terus diaduk hingga menjadi selai yang kering dan kental.

Cara membuat kulit nastar:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI